Tim SAR Evakuasi Pendaki Gunung Lompobattang Terjatuh ke Jurang

- 13 Maret 2021, 22:11 WIB
Ilustrasi pendaki.
Ilustrasi pendaki. /Pixabay/rinaagtiana 

PORTAL MAJALENGKA-Seorang pendaki  Fahrul (36) terjatuh di jurang saat sedang melakukan pendakian bersama 5 kawannya di  Gunung Lompobattang, Kabupaten Gowa, Sulsel.

Badan Pencarian dan Pertolongan Nasional (Basarnas) Provinsi Sulawesi Selatan langsung melakukan evakuasi terhadap Fahrul di Gunung Lompobattang. 

Dikabarkan Fahrul terjatuh di patahan jurang Pasar Sanjaya, Pos 11 Gunung Lompobattang.

Baca Juga: Meghan Sebut Keluarga Kerajaan Inggris Rasis, Begini Tanggapan Ratu Elizabeth

"Saat ini tim SAR gabungan masih berusaha mencapai lokasi terjatuhnya korban tersebut, " kata Kepala Basarnas Sulsel, Djunaid di Makassar, Sabtu.

Diketahui enam orang pendaki termasuk korban tersebut berasal dari komunitas Group Ultra Light yang memulai pendakian sejak Rabu, (10/3), melalui jalur Bulu Baria.

Kemudian pada Jumat  (12/3) dini hari salah satu anggota komunitas tersebut dilaporkan terjatuh ke jurang.

Baca Juga: Manfaat dan Cara Penggunaan Serum yang Tepat Agar Hasil Maksimal

"Informasinya Jumat dini hari kami diterima. Dari perkembangan laporan anggota potensi SAR, satu dari enam pendaki mengalami kecelakaan, terjatuh di jurang dan cedera alat gerak atas dan bawah," kata Djunaidi.

Halaman:

Editor: Husain Ali

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah