KISAH ARIA BEBED, Putra Mahapatih Gagah Berani Kerajaan Majapahit Gajah Mada

- 19 Mei 2024, 00:05 WIB
KISAH ARIA BEBED, Putra Mahapatih Gagah Berani Kerajaan Majapahit Gajah Mada
KISAH ARIA BEBED, Putra Mahapatih Gagah Berani Kerajaan Majapahit Gajah Mada /Youtube Asisi Chanel

Saat Aria Bebed memasuki remaja, diberitahu oleh Ibunya bahwa ia memiliki seorang ayah yang bernama Gajah Mada. Mendengar pengakuan dari ibunya, Aria Bebed kemudian menuju Kerajaan Majapahit untuk menjumpai ayahnya.

Sesampainya di Majapahit, Aria Bebed duduk di atas batu yang terletak tepat di depan rumah Gajah Mada. Karena disoraki oleh orang-orang dan diusir oleh para pengawal Gajah Mada, Aria Bebed menangis.

Baca Juga: Sekda Majalengka Eman Suherman Unggul Dalam Survei Bacabup di Pilkada 2024

Mendengar sorakan yang ramai dari orang banyak dan tangisan seorang ramaja, Patih Gajah Mada pun keluar rumah.

Sesudah ditanya, siapa nama, asal dan tujuannya datang ke Majapahit, Aria Bebed menjawab dengan jujur. Ia ingin menjumpai Gajah Mada, karena menurut keterangan Ibunya Gajah Mada adalah ayahnya.

Mendengar jawaban Aria Bebed, Gajah Mada membawa anak itu ke dalam rumahnya dan mempertemukannya dengan istrinya, Ken Bebed. Pada Ken Bebed, Gajah Mada mengaku bahwa Aria Bebed adalah putranya dari Ni Luh Ayu.

Baca Juga: PENTING Jangan Asal Beli, Ketahui Syarat Hewan Kurban Sesuai Syariat yang Layak Dipilih

Mendengar pengakuan Gajah Mada, Ken Bebed yang tidak memiliki putra sangat senang. Ia pun menganggap Aria Bebed sebagai putra kandungnya sendiri.

Setelah sekian lama tinggal di Majapahit, Aria Bebed pamit untuk pulang ke Bali. Gajah Mada dan Ken Bebed mengizinkan. Namun, sebelum Aria Bebed pulang, Gajah Mada memberikan hadiah berupa Pangastulan (Tempat Menyimpan Abu Leluhur Gajah Mada).

Gajah Mada berpesan pada putranya agar abu yang di Pagastulan di taburkan di sepanjang jalan yang dilaluinya. Tempat yang ditaburi Abu Pagastulan akan menjadi wilayah kekuasaan Aria Bebed.

Halaman:

Editor: Husain Ali


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah