SUBHANALLAH! Inilah Sosok Perempuan yang Jadi Bidan saat Nabi Muhammad SAW Dilahirkan

- 26 September 2022, 20:51 WIB
Ilustrasi. SUBHANALLAH! Inilah Sosok Perempuan yang Menjadi Bidan saat Nabi Muhammad SAW Dilahirkan
Ilustrasi. SUBHANALLAH! Inilah Sosok Perempuan yang Menjadi Bidan saat Nabi Muhammad SAW Dilahirkan /Pixabay/Mohammad Sheyriyar Shah/

PORTAL MAJALENGKA – Nabi Muhammad SAW merupakan nabi terakhir dan tidak ada lagi setelahnya. Hal itu ditegaskan dalam salah satu riwayat hadits bahwa tidak ada nabi setelah Muhammad SAW.

Sebagai yang terakhir, Nabi Muhammad SAW merupakan manusia istimewa pilihan Allah SWT. Sehingga banyak sekali hal istimewa menjelang bahkan saat Nabi Muhammad SAW dilahirkan di alam dunia ini.

Seperti perempuan yang membantu proses kelahiran Nabi Muhammad SAW atau bidan yang membantu proses kelahiran sang rasul.

Baca Juga: Sambut Bulan Maulid, Inilah Peristiwa-Peristiwa Luar Biasa Jelang Kelahiran Nabi Muhammad SAW

Terdapat empat sosok perempuan suci yang semasa hidupnya tidak pernah disentuh oleh lelaki bukan mahramnya. Keempatnya turut membantu proses kelahiran Nabi Muhammad SAW.

Dipilihnya empat sosok perempuan suci ini menjadi bukti bahwa orang yang akan lahir adalah orang suci. Karena kelak memiliki tugas menyucikan akidah manusia yang saat itu banyak menyeleweng.

Empat sosok perempuan itu adalah Siti Hawa istri Nabi Adam AS, Siti Sarah istri Nabi Ibrahim AS, Siti Maryam ibunda Nabi Isa AS dan Siti Asiyah yang dalam riwayat merupakan istri dari Fir’aun.

Baca Juga: Humor Tingkat Internasional Wali Allah Gus Dur, Kerjai Gus Yahya untuk Jadi Presiden Dadakan

Hal itu seperti dinukil dari Kitab Ni'matul Kubro ala Alam. Selain itu dikuatkan dalam Kitab Al Barzanji.

Halaman:

Editor: Husain Ali

Sumber: Kitab Al Barzanji Kitab Ni'matul Kubro ala Alam


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x