CERDIK, Abu Nawas Menghitung Umur hingga Dapat Sekantong Keping Emas dari Raja Harun Al Rasyid

- 11 September 2022, 22:14 WIB
CERDIK, Abu Nawas Menghitung Umur hingga Dapat Sekantong Keping Emas dari Raja Harun Al Rasyid
CERDIK, Abu Nawas Menghitung Umur hingga Dapat Sekantong Keping Emas dari Raja Harun Al Rasyid /tangkapan layar/youtube@humorsufiofficial

PORTAL MAJALENGKA - Abu Ali Al-Hasan bin Hani Al-Hakami atau yang lebih dikenal Abu Nawas merupakan penyair masyhur di zaman Raja Harun Al Rasyid.

Karya-karya puisi Abu Nawas mudah ditemui. Tapi yang paling populer dan menggetarkan berjudul Al I'tiraf, sebuah pengampunan dosa.

Selain sebagai penyair, Abu Nawas merupakan sosok yang cerdik dan jenaka. Improvisasi Abu Nawas karena kecerdikannya kerap mampu menyelesaikan permasalahan yang dihadapinya dengan mudah.

Baca Juga: Begini Cara Abu Nawas Menghitung Bintang di Langit dan Bulu Ekor Keledai dengan Cerdas

Kisah kecerdikan Abu Nawas seakan tak pernah habis untuk diceritakan. Menariknya, kisah-kisahnya dibumbui dengan humor segar yang mengocok perut pendengar maupun pembacanya.

Kecerdikan Abu Nawas memang sudah tak diragukan lagi. Bahkan ketika Raja Harun Al Rasyid menghadapi masalah, Abu Nawas dipanggilnya untuk menyelesaikan masalah.

Suatu hari di negeri Baghdad, Sang Raja Harun Al Rasyid pun berniat merayakan pesta ulang tahun kerajaan bersama-sama dengan seluruh rakyatnya.

Baca Juga: Abu Nawas Dituduh Mencuri Kalung Emas dan Divonis Hukuman Mati, Memilih Dipancung Daripada Digantung

Pada hari yang telah ditunggu tiba, rakyat Baghdad dikumpulkan di depan istana. Raja Harun Al Rasyid berdiri dan menyampaikan pesan di depan rakyatnya.

Halaman:

Editor: Husain Ali

Sumber: YouTube Abot Story


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x