Sekilas Mengenal Tanaman Buah Naga yang Kaya Manfaat Bagi Kesehatan

- 3 Maret 2023, 20:30 WIB
manfaat buah naga. Sekilas Mengenal Tanaman Buah Naga yang Kaya Manfaat Bagi Kesehatan
manfaat buah naga. Sekilas Mengenal Tanaman Buah Naga yang Kaya Manfaat Bagi Kesehatan /any lane/pexels

Tanaman buah naga termasuk tanaman akar serabut yang berkembang dalam tanah.

Batang atas pada tanaman ini berfungsi sebagai akar gantung. Akar tersebut tumbuh di sepanjang batang pada bagian punggung sirip di sudut batang.

Baca Juga: Menag Yaqut Lantik Prof. Aan Jaelani Sebagai Rektor IAIN Syekh Nurjati, Transformasi World Class University

Batang tanaman buah naga ini berbentuk segitiga, berduri sangat pendek dan tidak mencolok, sehingga dujuluki sebagai “kaktus tak berduri”.

Pada bagian duri, tumbuh bunga yang mirip dengan bunga Wijayakusuma. Bunga tersebut mekar pada awal senja, bunga bakal kumcup ketika sudah berukuran sekitar 30 cm.

Mahkota bunga bagian luar berwarna krem, mekar sekitar pukul 21.00, lalu disusul oleh mahkota bagian dalam berputih bersih, meliputi sejumlah benang sari berwarna kuning.

Bunga terbuka penuh pada tengah malam karena itu buah naga juga dikenal sebagai night blooming cereus.

Pada saat mekar penuh, buah naga menyebarkan aroma harum, proses ini dapat memikat kelelawar menyerbuki bunga.

Tanaman buah naga dapat tumbuh subur dengan media tanam bersifat porous, kaya hara, berpasir, cukup sinar matahari, dan bersuhu antara 38-40°C.

Dinamakan buah naga adalah karena sekujur buahnya tertutup oleh jumbai-jumbai yang menyerupai sisik naga.

Halaman:

Editor: Muhammad Ayus

Sumber: Keragaman dan Kekayaan Buah Tropika Nusantara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x