HATI-HATI Mungkin Ini Penyebab yang Bikin Ikan Channa Kesayangan Mati

- 21 November 2022, 17:02 WIB
HATI-HATI Mungkin Ini Penyebab yang Bikin Ikan Channa Kesayangan Mati
HATI-HATI Mungkin Ini Penyebab yang Bikin Ikan Channa Kesayangan Mati /

Ingat, air baru yang digunakan saat pergantian sama dengan air baru pada pengisian, air tersebut harus diendapkan dan diaerasi dulu selama kurang lebih 24jam.

3. Kualitas air buruk

Air merupakan habitat semua jenis ikan, tidak terkecuali ikan channa. Baik buruk kualitas air akan berpengaruh terhadap kelangsungan hidup mereka.

Kebersihan air, tingkat kadar pH, kandungan oksigen terlarut serta hal lainnya sangat menentukan kualitas air.Agar kualitas air dapat terjaga dengan baik, maka harus rutin mengecek kondisi air yang ada dalam aquarium tersebut.

Dampak buruk kualitas air sangat berpengaruh bagi kesehatan ikan channa. Berbagai penyakit akan mudah tumbuh dan cepat berkembang.

4. Perubahan suhu mendadak

Perubahan suhu pada air akuarium bisa disebabkan oleh faktor alam. Umumnya saat pergantian musim tiba kondisi suhu air juga ikut berubah dengan sendirinya.

Atau juga bisa dikarenakan perpindahan lokasi atau wilayah, seperti saat ketika ikan channa baru dibeli. Dari lokasi pemilik lama pindah ke pemilik baru.

Umumnya untuk jenis ikan channa impor sangat riskan sekali. Proses perpindahan kalau tidak dilakukan dengan teliti biasanya ikan channa tersebut akan sakit atau bahkan mati.

Untuk itu sebaiknya saat mau membeli jangan lupa pahami kondisi air dan suhu diwilayah atau negara dimana channa tersebut berasal.

Halaman:

Editor: Muhammad Ayus


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x