PT Pelni (Persero) Buka Lowongan Kerja, Cek Persyaratannya Segera

- 7 Februari 2022, 15:20 WIB
Info Lowongan Kerja PT Pelni (Persero). Cek persyaratannya sesuai posisi yang dibutuhkan.
Info Lowongan Kerja PT Pelni (Persero). Cek persyaratannya sesuai posisi yang dibutuhkan. /Pixabay/dendoktoor

PORTAL MAJALENGKA – PT Pelayaran Nasional Indonesia (Pelni) Persero membuka lowongan kerja pada posisi pegawai kontrak sekretaris direksi.

PT Pelni adalah sebuah badan usaha milik negara (BUMN) Indonesia yang bergerak di bidang pelayaran angkutan penumpang dan barang, dan saat ini membuka lowongan kerja.

Untuk mendukung kegiatan bisnisnya, PT Pelni memiliki 45 kantor cabang, dan tentunya membutuhkan banyak pegawai serta sering membuka lowongan kerja.

Baca Juga: Lowongan Kerja Penerbit Buku Bentang Pustaka sebagai Admin Sosial Media

Adapun kualifikasi umumnya sebagai berikut:

  1. Pendidikan minimal S1 semua jurusan
  2. Berasal dari lulusan universitas dengan Akreditasi B atau Predikat “Baik Sekali” dan memiliki IPK minimal 3,00
  3. Laki-laki/Wanita usia maksimal 27 tahun
  4. Belum menikah
  5. Diutamakan memiliki pengalaman sebagai sekretaris minimal 1 tahun
  6. Siap untuk segera bekerja
  7. Mempunyai kemampuan analisa dan komunikasi yang baik
  8. Berpenampilan menarik dan berwawasan luas
  9. Mampu menggunakan Ms. Office

Baca Juga: Jangan Sembrono dalam Berdakwah Nanti Bisa Kacau, Simak Penjelasan Kiai Said Aqil Siradj

Untuk kualifikasi khusus sebagai berikut:

  1. Kompetensi yang diperlukan: fokus kepada pelanggan, inisiatif, integritas, kemampuan berkomunikasi dalam Bahasa Indonesia dan Bahasa inggris, menjalin relasi.
  2. Memiliki keahlian dalam korespondensi, tata penyimpanan file, dan mengorganisir acara pertemuan bisnis (baik offline maupun virtual).

Adapun periode pendaftaran dimulai 07-12 Februari 2022 melalui website https://rekrutmen.pelni.co.id.

Baca Juga: Kasus Covid 19 Varian Omicron Melonjak, Menag Terbitkan Surat Edaran Kegiatan Peribadatan

Halaman:

Editor: Ayi Abdullah

Sumber: Instagram Kemnaker


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x