PJ Bupati Majalengka Kunjungi Ponpes Modern Ar-Rahmat, Beri Semangat dan Wakafkan Al-Quran Serta Alat Sholat

24 Januari 2024, 19:19 WIB
/

PORTAL MAJALENGKA - Penjabat (Pj) Bupati Majalengka Dedi Supandi mengunjungi Pondok Pesantren Modern Ar Rahmat guna menyapa para santri dan meninjau keadaan Pondok Pesantren Modern Ar-Rahmat.

Pondok Pest itu terletak di Desa Weragati, Kecamatan Palasah, Kabupaten Majalengka.

Tepatnya pada Rabu, 24 Januari 2024 pukul 12.00 WIB, Pj Bupati Majalengka, H. Dedi Supendi sampai di Pondok Pesantren Modern Ar-Rahmat dengan didampingi Sekretaris Daerah beserta jajaran pejabat pemerintahan Kabupaten Majalengka lainnya, Baznaz, dan Camat Palasah.

Baca Juga: 13 Penerbangan Layani Hari Ini di BIJB kertajati Majalengka Rabu, 24 Januari 2024

Penjabat Bupati Dedi Supendi disambut hangat oleh pimpinan pondok pesantren, jajaran santri, dan dewan guru/ustad ustadzah Pondok Pesantren Modern Ar-Rahmat.

Bahkan, jajaran siswa SD Islam Ar-Rahmat yang tengah menunggu jemputan pulang dengan sangat antusias meminta tanda tangan dan bersalaman dengannya.

Dengan penuh antusias dan semangat, Pj Bupati Majalengka Dedi menyambut baik perilaku siswa siswi dan santri putra yang hendak bersalaman dengannya.

Baca Juga: MAIN MALAM INI, Timnas Indonesia vs Jepang di Piala Asia 2023, Berikut Link Live Streamingnya

Rombongan jajaran pemerintahan Kabupaten Majalengka itu memang sengaja mendatangi Pondok Pesantren Modern Ar-Rahmat pada waktu dzuhur dengan maksud agar dapat sholat dzuhur berjamaah.

Dalam sambutannya, Pj Bupati Majalengka mengucapkan selamat dan apresiasi atas terpilihnya Pondok Pesantren Modern Ar-Rahmat sebagai salah satu pondok pesantren di Jawa Barat yang dijadikan percontohan menjadi Pos Kesehatan Pesantren (Poskestren).

"Luar biasa karena Pondok Pesantren Ar-Rahmat ini mendapatkan penghargaan Poskestren,"

Menurutnya, hal itu membuktikan bahwa SDM di Kabupaten Majalengka dapat dipercaya dan sangat baik. Terlebih, Pondok Pesantren Modern Ar-Rahmat.

Selain itu, Dedi juga mengingatkan bahwa Majalengka akan terus menjadi daerah yang berkembang baik dari infrastruktur dan SDMnya. Hal itu terbukti dengan banyaknya prestasi yang diraih pelajar asal Majalengka dan adanya pembangunan infrastruktur pendidikan.

"Jadilah generasi yang memberi solusi. Jangan jadi generasi yang mencaci tanpa memberi solusi," ujarnya.

Dalam kunjungannya itu, ia juga turut memberi semangat dan support kepada para santri Pondok Pesantren Modern Ar-Rahmat.

"Tetap semangat belajar, karena kalian penerus bangsa," tegasnya.

Ia juga mengingatkan kepada seluruh warga Pondok Pesantren Modern Ar-Rahmat untuk terus menuntut ilmu setinggi mungkin.

"Banyak beasiswa pendidikan salh satunya Beasiswa JFLS," tutupnya.

Sebelum berpamitan, Pj Bupati Majalengka menyerahkan wakaf Al-Quran dan peralatan sholat untuk Pondok Pesantren Modern Ar-Rahmat. Tidah hanya itu, sebelum melanjutnya kunjungannya jajaran pejabat pemerintahan Majalengka itu juga makan siang bersama dan istirahat sejenak.

Diketahui sebelum berkunjung ke Pondok Pesantren Modern Ar-Rahmat, Pj Bupati Majalengka beserta jajarannya telah melakukan kunjungan ke beberapa tempat lainnya di Majalengka.

Selanjutnya ia akan berkunjung ke tempat pembuatan kopeah di Pasar Desa Weragati. Hal itu juga salah satu alasan dipilihnya Pondok Pesantren Modern Ar-Rahmat sebagai tempat istirahat sebelum melanjutkan untuk melakukan kunjungan.***

Editor: Muhammad Ayus

Tags

Terkini

Terpopuler