Hasil Lengkap Drawing AFC Asian Cup Qatar 2023, Indonesia Satu Grup Dengan Jepang.

- 11 Mei 2023, 21:53 WIB
Hasil Lengkap Drawing AFC Asian Cup Qatar 2023, Indonesia Satu Grup Dengan Jepang.
Hasil Lengkap Drawing AFC Asian Cup Qatar 2023, Indonesia Satu Grup Dengan Jepang. /Ponorogonews/

 

PORTAL MAJALENGKA - Dalam acara Drawing AFC Asian Cup 2023, Indonesia berada satu grup dengan Jepang.

Drawing Piala Asia 2023 berlangsung pada Kamis, 11 Mei 2023 bertempat di Kota Doha, Qatar pada pukul 14.00 waktu setempat, atau pukul 18.00 WIB.

Pertandingan-pertandingan yang menarik telah diumumkan dengan mempertemukan negara-negara hebat. 

Baca Juga: Hasil Undian AFC Asian Cup Qatar 2023, Indonesia Menempati Grup Neraka

Indonesia sendiri berhasil lolos ke babak penyisihan grup pada gelaran Piala Asia 2023 bersama 4 Negara Asia Tenggara lainnya, yakni Malaysia, Thailand serta Vietnam.

Berikut hasil Drawing Piala Asia 2023

Grup A
- Qatar
- China PR
- Tajikistan
- Lebanon

Grup B
- Australia
- Uzbekistan
- Syria
- India

Grup C
- Republik Iran
- Uni Emirat Arab
- Hongkong
- Palestina

Grup D
- Jepang
- Indonesia
- Iraq
- Vietnam

Grup E
- Korea Selatan
- Malaysia
- Jordan
- Bahrain

Grup F
- Arab Saudi
- Thailand
- Kirgistan
- Oman

Baca Juga: PEMERINTAH DESA Penting Lakukan Keterbukaan Informasi Publik, Jaga Transparansi dan Akuntabilitas

Dengan telah digelarnya drawing ini dapat dipastikan akan menjanjikan kompetisi yang sengit, dengan banyak tim kuat dan pemain berbakat dari seluruh Asia.

Gelaran yang bergengsi ini memperebutkan gelar Piala Asia 2023 dan menobatkan menjadi negara kuat dalam persepakbolaan di benua kuning ini.

Setelah pada gelaran tahun sebelumnya Qatar menjuarai ajang ini dengan mengalahkan Jepang 3-1 pada laga pamungkas.

Pada tahun sekarang Qatar menjadi tuan rumah, apakah Qatar akan menjadi juara kembali atau negara kuat lainnya akan mengganti Qatar sebagai juara bertahan?***

Editor: Muhammad Ayus


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x