GOL Dimas Drajad dan Witan Sulaeman, Babak Pertama Kualifikasi Piala Asia 2023 Timnas Indonesia vs Nepal

- 15 Juni 2022, 03:30 WIB
Timnas Indonesia vs Nepal di babak pertama penyisihan Grup A Kualifikasi Piala Asia 2022 untuk keunggulan skuad Garuda 2-0 dengan gol yang dicetak Dimas Drajad dan Witan Sulaeman.
Timnas Indonesia vs Nepal di babak pertama penyisihan Grup A Kualifikasi Piala Asia 2022 untuk keunggulan skuad Garuda 2-0 dengan gol yang dicetak Dimas Drajad dan Witan Sulaeman. /PSSI

PORTAL MAJALENGKA - Laga pemungkas Grup A Kualifikasi Piala Asia 2023 timnas Indonesia vs Nepal berlangsung Rabu,15 Juni 2022 dini hari WIB.

Pertandingan kualifikasi Piala Asia 2023 antara timnas Indonesia vs Nepal berlangsung di Jaber Al-Ahmad International Stadium Kuwait.

Timnas Indonesia langsung menggebrak pertahanan Nepal sejak menit awal babak pertama.

Baca Juga: Timnas Palestina Kalahkan Filipina, Eks Persib Mohammad Rashid Doakan Indonesia Menyusul

Baru berjalan menit ke-6 babak pertama, tandukan Dimas Drajat memanfaatkan umpan Asnawi Mangkualam mampu menjebol gawang Nepal.

Gol pertama bagi timnas Indonesia dan mengubah kedudukan menjadi 1-0 untuk keunggulan sementara Indonesia atas Nepal.

Pertandingan yang sangat seru dipertontonkan timnas Indonesia yang terus berusaha menekan Nepal.

Namun kesalahan demi kesalahan masih terus dilakukan timnas Indonesia, hingga memasuki menit ke 30 babak pertama belum juga ada tambahan gol.

Baca Juga: Perang Saudara, Anthony Sinisuka Ginting Singkirkan Tommy Sugiarto di 32 Besar Indonesia Open 2022

Unggul 1-0, pemain Indonesia malah bermain tidak tenang dan Asnawi melakukan  blunder saay back pass. Beruntung bola bisa dihalau Nadeo, yang dilanggar pemain Nepal, Aryal dan diganjar kartu kuning oleh wasit

Blunder juga dilakukan Pratama Arhan menit ke-12, beruntung tendangan gelandang Nepal, Bista masih melambung.

Peluang baru kembali tercipta di menit 33, namun sudah tendangan Saddil Ramdani masih melebar.

Nepal bermain dengan 10 pemain ketika Aryal kembali diganjar kartu kuning kedua, dan harus meninggalkan lapangan si menit 34.

Baca Juga: Indonesia Open 2022 Tawarkan Hadiah Menggiurkan, Pebulutangkis Top Dunia Ramaikan Persaingan di Istora Senayan

Unggul jumlah pemain, Indonesia kembali memperoleh peluang di menit 40. Menerima umpan Saddil Ramdani, Pratama Arhan melepaskan tendangan yang masih tipis di kiri gawang Nepal.

Indonesia mencetak gol kedua di menit 43, berawal dari akselerasi Asnawi di sisi kiri pertahanan Nepal.

Asnawi melakukan umpan cut back ke arah Dimas Drajad, namun dilepas dan dieksekusi dengan sempurna oleh Witan Sulaeman.

Skor 2-0 bertahan hingga turun minum untuk keunggulan sementara timnas Indonesia atas Nepal. *

Editor: Ayi Abdullah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah