Windy Cantika, Penyintas Covid-19 yang Torehkan Medali Pertama Indonesia di Olimpiade Tokyo 2020

- 25 Juli 2021, 09:22 WIB
Windy Cantika Aisah, Altet angkat besi Indonesia berhasil meraih medali perunggu dalam ajang Olimpiade Tokyo 2020
Windy Cantika Aisah, Altet angkat besi Indonesia berhasil meraih medali perunggu dalam ajang Olimpiade Tokyo 2020 /NOC Indonesia/Kemenpora RI

PORTAL MAJALENGKA -- Tidak banyak yang tahu, ternyata peraih medali pertama Indonesia di Olimpiade Tokyo 2020, Windy Cantika, pernah dinyatakan positif Covid-19.

Karena itu pula prestasi atlet angkat besi tersebut sangat berarti. Selain bagi sesama atlet, medali pertama Indonesia di Olimpiade Tokyo 2020 yang ditorehkan Windy Cantika dapat menjadi motivasi para pasien Covid-19. Untuk tetap bersemangat dan mengusahakan kesembuhan.

Windy Cantika, peraih medali pertama Indonesia di Olimpiade Tokyo 2020, sebagai penyintas Covid-19, diungkap ibundanya, Siti Aisah.

Baca Juga: Cabang Angkat Besi Putri Raih Medali Pertama Indonesia di Olimpiade Tokyo 2020

Pada portal milik Kementerian Pemuda dan Olahraga, Siti Aisah menyaksikan aksi Windy Cantika di ajang Olimpiade Tokyo 2020 melalui layar kaca.

Saat diumumkan Windy Cantika meraih medali perunggu di kelas 49 kg putri, Siti Aisah tak mampu membendung jebolnya air mata. Perasaan haru, bahagia, dan bangga sekaligus menerpanya.

"Saya terus berdoa selama Cantika tampil. Dada saya berdetak sangat sangat kencang apalagi melihat Cantik sempat dua kali mengalami kegagalan di angkatan Snatch. Begitu Cantika meraih medali perunggu tak terasa air mata deras mengalir pipi saya. Begitu juga suami dan adik-adiknya yang sengaja berkumpul di rumah juga ikut meneteskan air mata kebahagiaan," kata Siti Aisah yang dihubungi melalui telepon selular.

Baca Juga: Ridwan Kamil Bangga Atlet Asal Jabar Raih Medali Pertama di Olimpiade Tokyo 2020

"Semua itu terjadi karena teringat begitu beratnya perjuangan Cantika. Bukan hanya menghadapi lawan-lawannya lifter kelas dunia, tetapi semangatnya yang sangat tinggi untuk bisa meraih prestasi. Padahal, Cantika itu sempat positif Covid-19 dan harus menjalani isolasi mandiri selama sebulan di hotel. Kalau tidak salah kejadian itu pada bulan Desember 2020," sebutnga seperti ditulis portal milik Kementerian Pemuda dan Olahraga, Sabtu 24 Juli 2021.

Halaman:

Editor: Husain Ali

Sumber: Kemenpora.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x