Sabar-Reza dan Leo-Daniel Susul The Daddies ke Semifinal Singapore Open 2022, Bisa Pastikan Gelar Lebih Cepat

15 Juli 2022, 17:57 WIB
Pasangan ganda putra Leo Rolly Carnando dan Daniel Marthin berhasil melaju ke babak semifinal Singapore OPen dan akan berhadapan dengan The Daddies. /Instagram.com/@badminton.ina

PORTAL MAJALENGKA – Ganda putra Indonesia sejauh ini bisa dikatakan Berjaya di ajang Singapore Open 2022. Setelah The Daddies, kini pasangan Sabar Karyaman Gutama-Moh Reza Pahlevi Isfahani melaju ke babak semifinal.

Pemain nonpelatnas tersebut menyingkirkan pasangan China Taipei,  Lu Ching Yao-Yang Po Han dua game langsung 21-16 21-17, dan memastikan tiket semifinal Singapore Open 2022.

Sabar-Reza menaklukkan lawannya di perempat final Singapore Open 2022 dalam pertandingan 32 menit, di lapangan 3 Singapore Indoor Stadium, Jumat 15 Juli 2022.

Baca Juga: Singkirkan Wakil India, The Daddies Kunci Tiket Semifinal Singapore Open 2022

Sabar-Reza di babak semifinal akan berhadapan dengan pemenang antara Fajar Alfian-Muhammad Rian Ardianto yang masih bertanding melawan pasangan tuan rumah, Hee Yong Kai Terry-Loh Kean Hean di lapangan 1.   

Jika Fajar-Rian menang, maka semifinal ganda putra Singapore Open 2022 akan diisi wakil Indonesia. Sebelumnya The Daddies sudah lebih dulu melangkah ke semifinal.

All Indonesian Semifinal di Singapore Open 2022 sudah pasti terjadi antara pasangan The Daddies melawan pasangan  Leo Rolly Carnando-Daniel Marthin.

Pada babak semifinal Singapore Open 2022 di     lapangan 1, Leo-Daniel menaklukkan pasangan China He Ji Ting-Zhou Hao Dong rubber game selama 55 menit dengan skor 21-14, 17-21, 21-11.

Baca Juga: Jadwal dan Link Live Streaming Perempat Final Singapore Open 2022, 8 Wakil Indonesia Kejar Tiket Semifinal

Sempat imbang 6-6 dan memimpin 11-7 saat interval game pertama dan terus menekan, Leo-Daniel sukses mengunci game pertama dengan keunggulan 21-14.

Namun Leo-Daniel kehilangan momentum di game kedua dan langsung tertinggal 1-9. Meski sempat mencoba mengejar, Leo-Daniel tetap tertinggl 4-11 di interval game kedua tersebut.

Leo Daniel terus berupaya memperpendek jarak dan sempat hanya terpaut 2 poin, 15-17. Namun pasangan He-Zhou kembali menjauh dan Leo-Daniel kehilangan game kedua, 17-21.

Berbeda deengan game sebelumnya, di game penentuan Leo dan Daniel langsung tancap gas dan unggul 11-4 saat istirahat interval game ketiga.

Baca Juga: Jadwal BRI Liga 1 Musim 2022-2023: Ini Lawan Persib Bandung

Pasangan peringkat 23 dunia itu tidak sedikitpun mengendurkan serangan dan menutup game ketiga dengan selisih 10 poin, 21-11. *

Editor: Ayi Abdullah

Sumber: BWF Tournament Software flashscore.com

Tags

Terkini

Terpopuler