Nomor 46 Valentino Rossi Akan Dipensiunkan Pada MotoGP Italia di Sirkuit Mugello, Ini Tanggapan Joan Mir

22 Mei 2022, 07:00 WIB
Potret Valentino Rossi. Nomor 46 Valentino Rossi Akan Dipensiunkan Pada MotoGP Italia di Sirkuit Mugello, Ini Tanggapan Joan Mir /

PORTAL MAJALENGKA - MotoGP Italia 2022 direncanakan akan menggelar balapan pada Minggu, 28 Mei 2022 di sirkuit Mugello.

MotoGP Italia di sirkuit Mugello nantinya akan ada upacara khusus untuk mempensiunkan nomor 46 di MotoGP.

Nomor 46 sendiri sudah lama dimiliki dan menkadi ikonik bagi pembalap MotoGP Valentino Rossi.

Baca Juga: HUMOR GUS DUR, Dokter Pribadi Presiden Dibuat Kesal 'Angel Wis Angel'

Salah satu pembalap MotoGP 2022, Joan Mir turut memberikan komentar terkait upacara mempensiunkan nomor 46 milik Valentino Rossi tersebut.

"Tentu saja ketika Anda berpikir tentang 46, di setiap bagian dunia, itu adalah nomor milik Valentino (Rossi)," kata Joan Mir dikutip Portal Majalengka dari Crash.net pada Sabtu, 21 Mei 2022.

Joan Mir mengatakan bahwa sebenarnya tidak ada salah jika ada pembalap yang ingin memakai nomornya.

Baca Juga: Polisi Amankan Barang Bukti Kecelakaan Maut Tewaskan 3 Orang di Panjalu Ciamis

"Tetapi jika saya adalah Valentino Rossu, jika seorang pria muda memakai nomor 46, itu sangat bagus," kata Joan Mir.

Meski demikian, Joan Mir mengungkapkan bahwa hal itu semua tergantung dari pemilik nomor dan MotoGP.

"Jadi saya tidak tahu. Saya pikir itu menunjukkan rasa hormat kepadanya untuk mempensiunkan #46, tapi saya tidak tahu pendapatnya. Dalam kasus saya untuk #36, saya tidak peduli," katanya.

Baca Juga: Rizky Febian Ciptakan 2 OST untuk My Lecture My Husband Season 2, Berharap Relate dengan Alur Cerita

Sementara itu, Valentino Rossi mengatakan bahwa sebenarnya nomor 46 nya itu tidak ingin dipensiunkan pada ajang balapan MotoGP.

Nomor 46 sendiri sudah menemani karir Valentino Rossi di MotoGP hingga sukses meraih sembilan kali juara dunia MotoGP.

"Tentang nomor saya, 46, saya berpikir, kesan pertama saya adalah saya tidak suka nomor 46 dipensiunkan. Saya lebih suka itu tetap ada dan jika beberapa pembalap lain ingin mengambil nomor itu, mereka bisa," kata Rossi.

Baca Juga: KRONOLOGI LENGKAP, Detik-detik Kecelakaan Maut Bus Pariwisata di Panjalu Ciamis, 3 Orang Tewas

Meski keinginan Valentino Rossi untuk ada yang melanjutkan nomor 46 nya itu, pihak MotoGP memberikan pernyataan resmi bahwa Nomor 46 akan dipensiunkan dari penggunaan di kelas MotoGP di Autodromo Internazionale del Mugello.

Rencananya, upacara memensiunkan nomor 46 milik Valentino Rossi akan berlangsung di jalur utama pada Sabtu, tepat sebelum kualifikasi balapan di sirkuit Mugello Italia.

Valentono Rossi dijadwalkan hadir saat warisannya dihormati dan nomornya dipensiunkan.

Valentino Rossi sudah memakai nomor 46 sendiri di MotoGP dalam kurun enam musim.

Baca Juga: Update Kecelakaan Maut Bus Pariwisata di Panjalu Ciamis, 3 Korban Tewas 24 Luka-luka

Valentino Rossi saat memakai nomor 46 itu sudah meraih sembilan Kejuaraan Dunia, 115 kemenangan dan 235 podium di semua kelas.

Setelah menyatakan pensiun dari dunia balap MotoGP pada akhir musim 2021, Valentino Rossi kemudian dilantik ke dalam Hall of Fame Legenda MotoGP di Valencia.

Nomor 46 milik Valentino Rossi itu sekarang akan bergabung dengannya sebagai penonton yang menikmati Kejuaraan balap motor tercepat di dunia.

Baca Juga: HUMOR GUS DUR, Gus Mus Geleng Kepala, Gus Dur: Mbok Ya Sampeyan Jangan Pengen

Sementara itu, Rossi saat ini berkompetisi di babak terbaru GT World Challenge di Magny-Cours akhir pekan tadi dan mengalami insiden di kualifikasi.***

Editor: Andra Adyatama

Sumber: Crash.net

Tags

Terkini

Terpopuler