9 Kartu Kuning Bukti Laga Super Keras: Viktor Igbonefo, Marc Klok hingga Dua Pelatih Persija vs Persib

1 Maret 2022, 23:21 WIB
9 Kartu Kuning Bukti Laga Super Keras: Viktor Igbonefo, Marc Klok hingga Dua Pelatih Persija vs Persib /@persib

PORTAL MAJALENGKA - Laga Super panas antara Persija Jakarta vs Persib Bandung pada pekan ke-28 berlangsung.

Laga yang benar-benar keras dipertontonkan, antara Persija Jakarta vs Persib. Dibuktikan dengan bertaburan kartu. 

Laga Persija Jakarta vs Persib Bandung berlangsung hari ini Selasa, 1 Maret 2022. Di Stadion I Gusti Ngurah Rai.

Baca Juga: HASIL AKHIR Persija vs Persib 0-2, Gol Diborong David Da Silva, 10 Kartu Kuning: Bambang Pamungkas dan Albert

Baru saja pertandingan Persija vs Persib berjalan 7 menit, kartu kuning pertama dikeluarkan wasit untuk Beckham Putra.

Pada menit ke-31 giliran pemain Persija yang dapatkan kartu kuning, yaitu untuk I. Kurniawan.

Menjelang akhir babak pertama giliran Henhen Herdiana yang kembali dapatkan kartu kuning pada menit ke-43.

Baca Juga: GOOOL, Laga Spektakuler, Dua Gol David Da Silva Bawa Persib Menangi Laga Kontra Persija

Pertandingan yang super keras semakin tampak pada babak kedua, saat Persija sudah tertinggal 1 gol dari Persib Bandung.

1 gol Persib Bandung tercipta dari kaki David Da Silva pada babak pertama menit ke-15.

Kedudukan 0-1 tidak berubah hingga akhir babak pertama, untuk keunggulan sementara Persib atas Persija.

Baca Juga: Momen Lucu Terjadi Saat Gol David Da Silva ke Gawang Persija, Pelatih Persib Robert Alberts Tertawa Melihatnya

Memasuki babak kedua, baru saja satu menit berjalan Makan Konate dapatkan kartu kuning pertama setelah melanggar Mohammed Rashid pada menit ke-46.

Semakin memanas ketika memasuki menit ke-52, saat Marc Klok membawa bola dan kostumnya ditarik dari belakang.

Dinilai wasit Marc Klok membuat gerakan dengan memukul pemain lawan yang terjatuh akibatkan kartu kuning untuknya.

Protes keras sang kapten Persib Viktor Igbonefo akibatkan wasit keluarkan kembali Kartu kuningnya.

Menyusul Pelatih Persib, Robert Alberts pun akhirnya dapatkan kartu kuning juga, karena memprotes keputusan ini.

Benar-benar panas laga ini berjalan, kembali wasit keluarkan kartu kuning kembali, namun kali ini untuk Persija.

Kiper Persija dapatkan kartu kuning pada menit ke-60 Setelah keluar dari kotak penalti dan melanggar salah satu pemain Persib.

Kartu kuning selanjutnya diberikan wasit untuk pelatih Persija, Bambang Pamungkas yang dapatkan Kartu kuning pada laga super panas Persija vs Persib ini

Tercatat Sembilan kartu kuning dikeluarkan wasit pada laga super keras Persija vs Persib ini.

Persib akhirnya keluar sebagai pemenang dalam laga kontra Persija, dengan dua gol yang tercipta dari David Da Silva.

Menit ke 83, David Da Silva ciptakan gol keduanya, untuk memastikan kemenangan Persib atas Persija dengan skor 0-2.***

Editor: Muhammad Ayus

Tags

Terkini

Terpopuler