Jadwal BRI Liga 1 2021: Big Match Persib Bandung vs Persija Jakarta dan Hasil Rekor Kedua Tim

14 November 2021, 16:07 WIB
Jadwal BRI Liga 1 2021: Big Match Persib Bandung vs Persija Jakarta dan Hasil Rekor Kedua Tim /ANTARA FOTO/MOHAMMAD AYUDHA

PORTAL MAJALENGKA - Akan tersaji pertandingan penuh gengsi dalam lanjutan BRI Liga 1 pada Seri ke-3 atau pekan ke-12, Persib Bandung vs Persija Jakarta.

Big Match antara Persib Bandung vs Persija Jakarta berlangsung pada Sabtu, 20 November 2021 Pukul 21.00 WIB di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah.

Kedua tim memiliki rekor dan selalu menjadi tim papan atas di setiap musimnya. Disebut El Clasico-nya Indonesia , Persib Bandung dan Persija Jakarta merupakan rival abadi.

Baca Juga: Prediksi Susunan Pemain Persib vs Persija dan Rekor Head to Head, Siapa Lebih Unggul?

Persib berada di peringkat kedua klasemen sementara Liga 1, memiliki performa bagus dan berada dibatas angin. Maung Bandung menjadi satu-satunya tim yang belum terkalahkan dalam Liga 1 Musim ini.

Sementara Persija Jakarta agak berbeda. Persija Jakarta hanya meraih tiga kali kemenangan, enam kali seri, dan dua kekalahan. Dengan raihan 15 poin di peringkat ke-9.

Persib berada di posisi kedua dengan 25 poin, membayangi Bhayangkara FC dengan raihan 28 poin.

Baca Juga: Rashid Absen Saat Persib Melawan Persija, Robert Perkuat Tim Dengan Latihan Serius

Persib dan Persija dalam seri pertama sama-sama mengantongi 10 poin dari dua kemenangan dan empat kali imbang.

Pada seri kedua, Maung Bandung menyapu bersih dengan kemenangan meninggalkan Persija Jakarta.

Wander Luiz dan kawan-kawan berturut-turut menang 2-0 atas Bhayangkara FC, menghancurkan PSS Sleman 4-2, menumbangkan PSIS Semarang 1-0, melibas Persipura Jayapura 3-0 dan menghajar Persela Lamongan 3-1.

Baca Juga: Jadwal Persib Vs Persija Sabtu 20 November dan Preview Head to Head Kedua Tim

Sementara itu, Persija Jakarta racikan Angelo Alessio kesulitan meraih kemenangan. Dalam lima pertandingan, skuad berjuluk Macan Kemayoran hanya mendapatkan satu menang, dua imbang dan dua kalah.

Persija Jakarta hanya menang 3-2 atas Madura United. Di luar itu, Marko Simic dan kawan-kawan imbang 2-2 kontra Persik Kediri dan 1-1 versus Barito Putera, serta tumbang 0-1 dari Arema FC dan dikalahkan Persebaya Surabaya 0-1.

Akibatnya, Persija Jakarta terpaut jauh dari Persib Bandung di klasemen sementara BRI Liga 1 2021-2022 hingga pekan ke-11.

Baca Juga: Ikatan Cinta RCTI 14 November 2021: Siap-siap, Aldebaran Banjiri Andin dengan Ucapan Romantis

Head to Head Persib Bandung vs Persija Jakarta

Persib akan membalas kekalahan 2 kali pada laga final Piala Menpora. Saat itu, Persib harus mengakui keunggulan Persija dengan skor 2-0 dan 1-2.

Dari 15 pertemuan terakhir kedua tim sejak 2012, Persib mengantongi 3 kemenangan, 8 kali imbang dan 4 kali kalah.

Baca Juga: Bansos Sembako BPNT Bulan November Cair, Segera Datang dan Cek ke e-Warung

Sementara Persija unggul dengan 4 kali menang, seilisih 1 kemenangan dibandingkan Persib.

Berikut Head to Head Persib vs Persija dalam 15 laga terakhir di semua kompetisi:

25-04-2021 Piala Menpora Persib 1 – 2 Persija
22-04-2021 Piala Menpora Persija 2 – 0 Persib
28-10-2019 Liga 1 Persib 2 – 0 Persija
10-07-2019 Liga 1 Persija 1 – 1 Persib
23-09-2018 Liga 1 Persib 3 – 2 Persija
03-11-2017 Liga 1 Persija 1 – 0 Persib
22-07-2017 Liga 1 Persib 1 -1 Persija
05-11-2016 ISC: Persija 0 – 0 Persib
16-07-2016 ISC: Persib 0 – 0 Persija
10-08-2014 ISL: Persija 0 – 0 Persib
08-05-2014 ISL: Persib 0 – 0 Persija
28-08-2013 ISL: Persija 1 – 1 Persib
22-06-2013 ISL: Persija 3 – 0 Persib
03-03-2013 ISL: Persib 3 – 1 Persija
27-05-2012 ISL: Persija 2 – 2 Persib

Baca Juga: JADWAL Lengkap Siaran Langsung Kualifikasi Piala Dunia Zona Eropa, Jerman, Portugal, Spanyol, Yunani

Persija sudah mempersiapkan maksimal tim untuk menghadapi Seri Ke-3 BRI Liga 1 2021.

Sementara Persib akan mempertahankan rekornya sebagai tim yang belum terkalahkan dalam BRI Liga 1 2021. ***

Editor: Husain Ali

Tags

Terkini

Terpopuler