Stasiun Manggarai Selesai Revitalisasi Tahap I, Integrasikan Kereta Antar Kota, Bandara, KRL dan Trans Jakarta

- 26 Desember 2022, 22:25 WIB
Jokowi Resmikan Stasiun Manggarai yang Baru Selesai Direvitalisasi Tahap I. Stasiun Manggarai akan Mengintegrasikan Kereta Antar Kota, KRL, Kereta Bandara dan Trans Jakarta
Jokowi Resmikan Stasiun Manggarai yang Baru Selesai Direvitalisasi Tahap I. Stasiun Manggarai akan Mengintegrasikan Kereta Antar Kota, KRL, Kereta Bandara dan Trans Jakarta /Laily Rachev Biro Pers Setpres/

PORTAL MAJALENGKA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) meninjnjau sekaligus meresmikan Stasiun Manggarai yang baru saja selesai direvitalisasi tahap 1 pada Senin, 26 Desember 2022.

Dalam keterangan persnya di kanal YouTube Sekretariat Presiden, Jokowi mengatakan, Stasiun Manggarai ini akan menjadi stasiun sentral yang mengintegrasikan kereta antar kota, Commuter Line atau KRL, Kereta Bandara, dan Trans Jakarta.

"Jadi ini (Stasiun Manggarai) menjadi salah satu stasiun sentra, yang kita harapkan bisa mengintegrasikan kereta antar kota, commuter line, kereta bandara, Trans Jakarta, semuanya, sehingga memudahkan pergerakan mobilitas orang,". ucap Jokowi.

Baca Juga: KAI Tawarkan Kereta Panoramic yang Pertama Kali Beroperasi untuk Menikmati Perjalanan, Segini Tarif Tiketnya

Menurut Dirjen Perkeretaapian Kementerian Perhubungan, Mohamad Risal Wasal, tahap satu ini ada peningkatan pada jumlah platform. Awalnya berjumlah 7 menjadi 11 platform yang terbagi menjadi dua, yaitu 7 di atas dan 4 berada di lantai elevated.

"Tahap itu adalah adanya peningkatan dari yang awal kita hanya punya 7 platform di lantai dasar, dengan tahap satu ini ada 11. 11 itu terbagi 7 di atas dan 4 di lantai elevated. Elevated tersebut jalur Bogor. Sementara 7 itu untuk KA Bandara, untuk jarak jauh, dan untuk KRL rute ke Bekasi," ungkap Risal.

Peningkatan Stasiun Manggarai ini juga mendapat tanggapan dari para pengguna, contohnya Sigit. Pengguna KRL ini mengatakan, peningkatan di Stasiun Manggarai ini sudah bagus karena banyak fasilitas baru.

Baca Juga: PESTA GOL, Brunei Darussalam vs Indonesia, 7 Gol Tanpa Balas Diciptakan Marc Klok DKK di Piala AFF 2022

"Sekarang sudah enak, sudah bersih juga, kalau dulu masih semrawut. Peningkatannya sudah banyak, sudah bagus," kata Sigit.

Halaman:

Editor: Husain Ali

Sumber: YouTube Sekretariat Presiden


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x