Ini Ternyata Kenapa Gus Dur Dihormati Umat Konghucu

- 13 Oktober 2022, 22:31 WIB
Ini Ternyata Kenapa Gus Dur Dihormati Umat Konghucu
Ini Ternyata Kenapa Gus Dur Dihormati Umat Konghucu /Instagram @jaringangusdurian/

PORTAL MAJALENGKA - KH Abdurrahman Wahid atau Gus Dur memang dikenal mudah bergaul dengan berbagai kalangan, tak terkecuali umat Konghucu.

Di mata umat Konghucu saat ini, Gus Dur dianggap sosok yang paling berjasa. Sejumlah perjuangan Gus Dur juga dinilai membela kaum minoritas di Indonesia.

Misalnya saja, Gus Dur pernah memperjuangkan hak umat Konghucu dengan mencabut Instruksi Presiden soal larangan perayaan Tahun Baru Imlek.

Baca Juga: Ini yang Terjadi ketika Presiden Gus Dur Kena 'Semprot' Istri Kepala Protokoler Istana

Dikutip Portal Majalengka dari Youtube KKW, setidaknya selama 31 tahun mulai dari 1968 hingga 1999, Tahun Baru Imlek dilarang dirayakan di tempat umum di Indonesia.

Aturan itu tertuang dalam Instruksi Presiden Nomor 14 tahun 1967 yang dibuat Orde Baru di bawah pemerintahan Presiden Soeharto. Hingga hari ini, tidak ada yang tahu mengapa Presiden Soeharto membuat Inpres tersebut.

Barulah pada tahun 2000 Inpres itu dicabut Presiden ke-4 KH Abdurrahman Wahid alias Gus Dur. Dengan dicabutnya Inpres itu, masyarakat Tionghoa kembali mendapatkan kebebasannya untuk merayakan Tahun Baru Imlek di negara ini.

Baca Juga: Jasa Sunan Gunung Jati dan Raden Walangsungsang, Cirebon Jadi Sentral Penyebaran Islam di Jawa Barat

Gus Dur kemudian menindaklanjuti keputusannya dengan menetapkan Imlek sebagai hari libur fakultatif berlaku bagi mereka yang merayakannya. Pada 2003, Presiden ke-5 Megawati Soekarnoputri resmi menjadikan Imlek sebagai hari libur nasional.

Bahkan, berkat Gus Dur saat jadi presiden, Konghucu menjadi salah satu agama yang resmi diakui negara di Indonesia.

Halaman:

Editor: Husain Ali

Sumber: YouTube KKW


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x