Cegah Omicron Meluas, Masyarakat Harus Patuhi Aturan

- 31 Desember 2021, 06:00 WIB
Ilustrasi Omicron yang kini mulai meluas di Indonesia akibat pelaku perjalanan luar negeri
Ilustrasi Omicron yang kini mulai meluas di Indonesia akibat pelaku perjalanan luar negeri /pixabay.com/@Alexandra_Koch

PORTAL MAJALENGKA – Ketua Bidang Penanganan Kesehatan Satgas COVID-19, Alexander K Ginting, menyatakan pemerintah akan melakukan pengawasan setiap mobilitas masyarakat selama periode libur Natal dan Tahun Baru (Nataru).

Penjagaan ketat di pintu-pintu masuk seperti bandara, pelabuhan, dan pos perbatasan darat, juga akan digiatkan.

"Kita harus tetap menjaga kewaspadaan agar (virus) tidak bisa lolos melalui pintu-pintu masuk yang sudah kita atur dan sudah dijaga dengan ketat," ujar Alex, Kamis 30 Desember 2021.

Baca Juga: INTIP! Kekuatan Persita Tangerang, Lawan Pertama Persib Bandung di Awal Tahun 2022

Namun, komitmen untuk melakukan pengawasan ini pastinya memerlukan partisipasi dari semua pihak.

"Tentu ini harus memerlukan kerja sama yang baik, kerja sama yang produktif dan kolaboratif sehingga tugas pokok kita di dalam menjaga dan mengamankan PPKM (Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat) level satu dan level dua ini bisa maksimal," papar Alex.

Sebagai upaya pemerintah menangkal varian baru Omicron, Alex menegaskan pentingnya proses karantina.

Baca Juga: Peran Sosok di Sketsa Wajah Pelaku Pembunuhan Ibu dan Anak di Subang: Pembunuh Bayaran?

"Jadi karantina mengumpulkan mereka yang datang dari negara terjangkit negara luar di satu tempat untuk diamati dan kemudian dilihat perkembangannya apakah dia menjadi sakit atau laboratoriumnya positif," jelasnya.

Halaman:

Editor: Andra Adyatama


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x