Ini Perintah Terbaru Mahfud MD untuk Satgas BLBI

- 27 Juli 2021, 16:10 WIB
Menko Pulhukam RI Mahfud MD:
Menko Pulhukam RI Mahfud MD: /Tangkap layar Yotube Kemenko Polhukam RI

PORTAL MAJALENGKA - Menkopolhukam Mahfud MD yang juga Ketua Pengarah Satgas BLBI memerintahkan Satgas BLBI untuk segera memulai langkah nyata.

Satgas yang diketuai Rionald Silaban itu diperintahkan untuk segera mengeksekusi aset-aset obligor BLBI yang sudah teridentifikasi.

Perintah itu Mahfud MD sampaikan saat acara pelantikan anggota tambahan Satgas BLBI di Kantor Kemenkopolhukam kemarin, Senin sore, 26 Juli 2021.

Baca Juga: Wahai Obligor dan Debitur BLBI, Dengarkan Baik-baik Peringatan Keras Mahfud MD Ini

Anggota tambahan itu akan memperkuat kerja Satgas BLBI yang sebelumnya telah dilantik pada 4 Juni lalu. Turut hadir dalam pelantikan itu Kabareskrim Polri Komjen Agus Andrianto.

"Ke depan masih banyak upaya-upaya yang terus dilakukan untuk memulihkan piutang negara dari para obligor atau debitur BLBI. Tindakan-tindakan yang telah dirumuskan dan dibahas dalam setiap rapat Pokja Satgas Penyelesaian Hak Tagih Negara Dana BLBI harus segera ditindaklanjuti dengan tindakan nyata,” ujar Mahfud MD saat memberi pengarahan.

Dia mengatakan, tindakan nyata itu misalnya mengeksekusi aset-aset milik obligor BLBI yang dipastikan telah memenuhi syarat untuk diambil tindakan nyata. Sementara aset-aset yang memang telah disita dia minta untuk segera dijual untuk menjadi penerimaan negara.

Baca Juga: Mahfud MD Ancam Pidanakan Obligor dan Debitur BLBI yang Membangkang dari Kewajiban Utang

"Terhadap aset-aset yang memang sudah bisa dipastikan clean and clear dokumen-dokumennya, supaya segera dilakukan eksekusi baik dengan pemasangan plang secara permanen di aset properti, pemblokiran, penyitaan maupun penjualan atas aset tersebut dan hasilnya menjadi penerimaan negara," katanya.

Halaman:

Editor: Husain Ali


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah