Lirik Lagu Kanjuruhan Ciptaan Iwan Fals, Ada Semboyan Aremania di Dalamnya

6 Oktober 2022, 09:30 WIB
Lirik lagu Kanjuruhan - Iwan Fals /YouTube/ Iwan Fals Official/

PORTAL MAJALENGKA - Iwan Fals ciptakan sebuah lagu berjudul Kanjuruhan untuk mengenang kesedihan tragedi pada 1 Oktober 2022 itu.

Lagu Kanjuruhan yang diciptakan Iwan Fals itu diunggah melalui Youtube Iwan Fals Official pada Rabu, 5 Oktober 2022.

Hingga artikel ini dibuat, lagu Kanjuruhan Iwan Fals itu sudah ditonton sebanyak 152 ribu dan jumlah like sebanyak 19 ribu.

Baca Juga: Link Tes Ujian Kepolosan Viral Google Form, Cari Tau Seberapa Polosnya Kamu Berikut Bocoran Soalnya

Yang mencolok dari lagu ciptaan Iwan Fals itu yakni terdapat lirik dengan kalimat 'Salam satu jiwa' yang merupakan semboyan dari Aremania.

Iwan Fals menciptakan lagu Kanjuruhan ini terbilang singkat. Pasalnya, ia mampu merampungkannya dalam waktu sepekan dari tragedi Kanjuruhan itu sendiri.

Tragedi di Stadion Kanjuruhan tengah menjadi sorotan dunia. Betapa tidak, tragedi tersebut mengakibatkan ratusan nyawa melayang dan ratusan lainnya mengalami luka-luka.

Baca Juga: Link Tes Kesehatan, Yuk Coba dan Cari Tahu Kesehatanmu Melalui Tes Ini

Dunia sepakbola Indonesia pun dirundung duka yang mendalam. Tragedi Kanjuruhan itu tentu meninggalkan trauma tersendiri bagi keluarga korban.

Tragedi di Stadion Kanjuruhan sendiri bermula saat tim tuan rumah, yakni Arema FC kalah dari Persebaya Surabaya. Sejumlah oknum suporter turun ke lapangan diduga melakukan protes.

Polisi sebagai pihak keamanan terpancing dengan menggunakan gas air mata sebagai upaya merelai kerusuhan. Padahal, penggunaan gas air mata sendiri dilarang oleh FIFA di dalam stadion.

Baca Juga: Usai Kalahkan Uni Emirat Arab, Timnas Indonesia Puncaki Klasemen Grup B Kualifikasi Piala Asia U17 2023

Tidak hanya ke lapangan, Polisi juga mengarahkan gas air mata ke arah tribun sehingga banyak suporter yang sesak napas. Belum lagi, saat kondisi panik, mereka tak bisa keluar lantaran gerbang yang terkunci.

Korban pun bergelimpangan di Stadion Kanjuruhan Malang malam itu. Kini, kompetisi Liga 1 pun untuk sementara diberhentikan imbas dari tragedi Kanjuruhan.

Berikut lirik lagu Kanjuruhan ciptaan Iwan Fals:

Baca Juga: Sempat Ditahan Imbang, Timnas Indonesia Kalahkan Uni Emirat Arab pada Kualifikasi Piala Asia U17 2023

Kanjuruhan banyak ajarkan

Tentang kebersamaan, tentang kepedulian

Bunga-bunga yang bermekaran

Disirami air mata dan do'a-do'a

Pergi-pergilah kau dengan senang hati

Baca Juga: Babak Pertama Timnas Indonesia U-17 vs Uni Emirat Arab, Kelengahan Bek Garuda Muda Buat Skor Jadi Imbang

Tak ada yang pernah siap melepasmu

Salam satu jiwa untuk prestasi

Salam penuh cinta untuk dunia

Kanjuruhan banyak ajarkan

Tentang kebodohan tentang kemunafikan

Awan gelap kegembiraan

Baca Juga: Kisah Kesaktian Nyi Mas Gandasari, Kunci Penentu Kemenangan Penaklukan Rajagaluh

Semoga segera menyingkir, dari langitku

Pergi-pergilah kau dengan senang hati

Tinggal lah kami entahlah, bagaimana nanti

Salam satu jiwa untuk sang sepi

Semoga semua ini tak terulang lagi

Baca Juga: Link Tes Ujian IQ Docs Google Form, Buruan Coba dan Cari Tahu Tingkat Kecerdasan yang Dimiliki

Aum singo edan

Rindu kasih sayang, rindu-serindu rindunya

Malang nian ratusan jiwa melayang

Terinjak-injak kaki saudaranya sendiri

Malang nian gas air mata melayang

Baca Juga: Cek Fakta, Viral Saksi Mata Tragedi Kanjuruhan Bernama Kelpin Diculik Intel

Nafas tersedak sesak di ruang terkunci

Malang nian engkau duhai sayang

Tapi ku yakin Tuhan tunjukkan jalan

Malang nian engkau wahai sayang

Tapi ku yakin jalanmu kan terang benderang.

Untuk menonton dan mendengarkan lagunya KLIK DI SINI

***

 

Editor: Andra Adyatama

Tags

Terkini

Terpopuler