Begini Cerita Audy Joinaldy Menjadi Wagub Sumbar: Murni Kecelakaan Politik

29 Juli 2022, 20:53 WIB
Begini Cerita Audy Joinaldy Menjadi Wagub Sumbar: Murni Kecelakaan Politik /Rizqi Arie Harnoko/Kabar Besuki/Tangkap Layar Zoom Meeting Klarifikasi Forum Pimred PRMN

PORTAL MAJALENGKA - Wakil Gubernur Sumatera Barat Audy Joinaldy mengaku dirinya menjadi wagub tidak memiliki latar belakang politisi.

Hal itu diungkapkan oleh Wagub Sumatera Barat Audy Joinaldy saat menjadi narasumber Klarifikasi Forum Pimred PRMN pada Rabu, 27 Juli 2022.

"Saya diajak Pak Gubenur sebagai Calon Wakil Gubernur Sumatera Barat pada Pilkada 2020 lalu. Jadi saya benar benar belum pernah terjun di dunia poltik. Ini kecelakaan politik, baru pertama kali terjun di panggung politik," kata Audy di hadapan Forum Pimred PRMN pada Rabu, 27 Juli 2022.

Baca Juga: Anjuran Minum Susu Putih di Awal Bulan Muharram, Salah Satu Ajaran Wali Allah

Audy Joinaldy menjelaskan, dirinya dipilih sebagai wakil gubernur Sumatera Barat oleh Gubernur Mahyeldi Ansharullah hanya karena intuisi saja.

"Beliau Pak Gub juga tidak tahu kenapa memilih saya. Saya tanya Pak Gubernur katanya memilih saya berdasarkan intuisi. Tapi ya ikut Pilkada pertama 2020 langsung menang,” kata Audy.

Audy Joinaldy menegaskan bahwa dirinya hanya berlatar belakang pengusaha. Tak ada latar belakang politik sama sekali, baik dirinya maupun keluarganya.

Baca Juga: 5 Jenis Ikan Channa Ini Mudah Dipelihara, Pemula atau Siapa Saja Bisa

“Ini adalah ketidaksengajaan sekaligus kecelakaan politik yang terjadi di hidup saya,” katanya.

Audy menambahkan, sebagai pengusaha dirinya fokus terhadap usaha yang digelutinya dan juga sebagai akademisi.

Wagub Sumbar itu juga saat ini masih aktif mengajar di almamaternya, yakni IPB. Ia juga mengampu di UGM. Serta mengisi kuliah umum di beberapa universitas dari Aceh hingga Papua hingga hari ini.

Baca Juga: 6 Fakta Kopda Muslimin, Jadi Otak Penembakan Istrinya Sendiri hingga Pesan untuk Anaknya sebelum Tewas

“Jadi saya fokus usaha dan ngajar, Pak Gubernur (Sumbar) lah yang mengajak saya mendampingi di Pilkada 2020 yang juga Pilkada pertama yang saya ikuti dan menang,” ucapnya.***

Editor: Husain Ali

Tags

Terkini

Terpopuler