Puncak Peringatan 1 Abad NU Majalengka di Talaga Sisipkan 5 Agenda

- 11 Maret 2023, 10:06 WIB
Puncak Peringatan 1 Abad NU Majalengka di Talaga
Puncak Peringatan 1 Abad NU Majalengka di Talaga /

Pertama, Kirab Merah Putih pada pukul 07.00 - 09.00 WIB.

Tujuan untuk membangkitkan kembali rasa memiliki terhadap tanah air. Nanti para peserta di antaranya akan membawa bendera merah putih dan bendera NU pada kirab tersebut dan menyapa para tamu kehormatan di atas panggung.

Baca Juga: 5 Cara Budidaya Bunga Edelweis yang Tak Banyak Orang Bisa

Kedua, Resepsi Hari Lahir (Harlah) 1 Abad NU pada pukul 09.00 -11.00 WIB. Akan hadir bintang tamu Haddad Alwi. Ketiga, Panggung Rakyat pukul 13.00 - 17.30 WIB. Pada kesempatan ini akan menampilkan para seniman, budayawan lokal berkualitas nasional. Termasuk Hendra Enka Rapper dengan host Iwan AB turut menghibur acara nanti.

Keempat, Tahasul dan Tahlil pukul 18.30 20.00 WIB. Ini doa pembuka sebelum Majalengka bermunajat. Kelima, penutup kegiatan akan diisi dengan doa bersama mengusung thema Majalengka Bermunajat yang digelar pada pukul 20.00 - 23.30 WIB.

"Ada 5 agenda besar yang akan kita gelar pada puncak peringatan NU ini. Kirab merah putih, resepsi harlah, panggung rakyat, tawasul. Dan pada malam harinya kita menggelar Majalengka Bermunajat untuk mencapai Ridha Allah SWT. Hadir pada kesempatan ini Habib Umar Assegaf dan 300 Kyai Habaib se-Kabupaten Majalengka," kata Ketua Panitia 1 Abad NU tingkat Kabupaten Majalengka Mimif Miftah LC.

Baca Juga: Apakah Penderita Mag Boleh Makan Buah Naga? Berikut Ini Beberapa Hal yang Perlu Diperhatikan

Masih dijelaskan Sekretaris PCNU Majalengka ini, acara akbar ini juga bakal dihadiri oleh belasan ribu orang yang didominasi dari Keluarga Besar Nahdlatul Ulama (KBNU) Majalengka.

Mereka berasal dari jajaran pengurus Majelis Wilayah Cabang (MWC) NU se-Kabupaten Majalengka, para pengurus Badan Otonom dan lembaga-lembaga yang ada dibawah naungan PCNU Kabupaten Majalengka.

Halaman:

Editor: Andra Adyatama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x