INTIP Transportasi Perahu Hubungkan 2 Kecamatan di Majalengka, Membelah Sungai Cimanuk yang Besar

- 18 Desember 2022, 19:48 WIB
INTIP Transportasi Perahu Hubungkan 2 Kecamatan di Majalengka, Membelah Sungai Cimanuk yang Besar
INTIP Transportasi Perahu Hubungkan 2 Kecamatan di Majalengka, Membelah Sungai Cimanuk yang Besar /Kabar Cirebon/Tati Purnawati/

Dedi mengatakan, pernah ada pengendara yang sepeda motornya alami rem blong dan celaka. Namun, katanya, dapat segera ditolong dan akhirnya selamat.

Risiko terjun ke sungai bisa terjadi terlebih saat akan naik ke perahu karena turunan sangat curam dan jalan menuju perahu cukup sempit.

Apalagi panjang perahu terbatas, hanya sekitar 4 meter. Pengendara harus benar-benar tepat saat mengerem kendaraan.

Wilayah tersebut banyak didatangi warga dari berbagai daerah yang berniat memancing ikan di hari libur.

Mereka kebanyakan datang dari wilayah Sumedang. Di hari-hari itu, pendapatan nahkoda perahu pun bisa naik hingga Rp400 ribu.

Sementara itu, sejumlah penumpang seperti disampaikan Wasni, warga Blok Gembul, Desa Pangkalanpari, Reza dan Nita yang merupakan warga Desa Pangkalanpari, mereka memilih perahu untuk bepergian ke Pasar Ligung atau ke Cirebon.

Sebab,  jarak tempuh lebih dekat dan cepat. Jika harus melintasi jalan darat, mereka harus memutar, melintasi sejumlah desa dengan jarak tempuh lebih dari 8 km.

“Saya tiap hari kalau lagi molah melintas perahu. Kebun saya di Blok Bojong Jiwa, Desa Ampel,” kata Wasni yang mengendarai sepeda motor saat menaiki perahu.

Untuk bayar perahu penyeberangan Sungai Cimanuk, setiap harinya ia menghabiskan Rp4.000, ongkos cukup murah jika dibandingkan dengan memutar lewat jalan darat.

Demikian juga yang dikatakan Reza dan Nita. Mereka baru pulang belanja kerupuk dari Pasar Ligung saat diwawancara.

Halaman:

Editor: Muhammad Ayus

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x