Kisah Mukjizat Rasulullah Muhammad SAW, Dapat Berbicara dan Menundukkan Gunung

24 September 2022, 22:45 WIB
Ilustrasi mukjizat Rasulullah Muhammad SAW yang bisa berbicara dengan gunung. /Pixabay / caravan.

PORTAL MAJALENGKA - Rasulullah Muhammad SAS adalah seorang nabi dan rasul terakhir bagi umat Islam.

Rasulullah Muhammad SAW dilahirkan pada tahun 570 M di Mekah, ayahnya bernama Abdullah dan Ibunya bernama Aminah.

Rasulullah Muhammad SAW merupakan  manusia pilihan yang dimuliakan Allah SWT. Sehingga semua penghuni langit dan bumi menyebut namanya sebagai penghormatan.

Baca Juga: Subhanallah, Kisah Nyata Keramat Habib Luthfi bin Yahya Diberi Cincin Rasulullah SAW

Sebagai seorang Rasul, Nabi Muhammad SAW memiliki mukjizat. Dianyaranya Rasulullah SAW mampu berdialog dengan sesuatu yang tidak bernyawa seperti gunung.

Terdapat sebuah kisah sebuah gunung yang begitu takut kepada Rasulullah SAW, ketika sedang melakukan perjalanan dengan para sahabatnya.

Saat di pertengahan jalan Rasulullah SAW berjumpa dengan seorang nenek yang tergeletak tidak berdaya dengan kondisi pucat dan lemas.

"Apa yang terjadi dengan engkau Wahai ibu," tanya Rasulullah.

Baca Juga: Cinta Presiden Soekarno kepada Rasulullah SAW Luar Biasa, Ini Kisahnya

Nenek tersebut kemudian menjawab sambil menahan perih di lambungnya. "Aku lapar," jawab nenek itu.

Rasulullah SAW kemudian langsung memberikan bekal makanan miliknya yang dibawa dari rumah dan habislah bekal itu.

Setelah itu Rasulullah SAW  kembali melanjutkan perjalanannya. Saat itu Rasulullah SAW juga sempat kehabisan tenaga karena dia merasa haus dan lapar.

Sesampainya di sebuah pegunungan, Rasulullah SAW hampir tidak berdaya dan dia merasa sangat haus karena perjalanan jauh yang ditempuh.

Baca Juga: Kronologi Awal Mula Sejarah Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW

Rasulullah SAW pun meminta sahabatnya untuk mencari minuman dan buah untuk mengisi perut.

Setelah itu ditelusuri gunung tersebut dan sahabat Rasulullah hanya menemukan buah dan tidak menemukan sumber air.

"Ya Rasulullah aku tidak mendapati air di gunung ini, padahal aku sudah mengelilinginya namun belum aku temukan juga," kata para sahabatnya.

Mendengar penjelasan dari sahabatnya itu, Rasulullah kemudian bersabda.

Baca Juga: Pakai Adat Keraton, PCNU Kabupaten Cirebon 2022-2027 Resmi Dikukuhkan

"Hai sahabat dakilah gunung itu dan sampaikanlah salamku kepadanya, serta katakan jika padamu ada air berilah aku untuk minum," ujar Rasulullah.

Mendengar jawaban Rasulullah yang tidak masuk akal itu membuat sahabatnya kebingungan. Namun sahabatnya tetap pergi melaksanakan perintah dari Rasulullah SAW tersebut.

"Apakah Rasulullah bersungguh-sungguh dengan ucapannya, apa yang harus aku lakukan jika cuma menyampaikan salamnya atau hanya diam dan balik ke Beliau lagi," tanya sahabat dalam hati.

Di tengah perjalanan pendakiannya tiba-tiba sahabat Rasulullah SAW  tersebut mendengar sesuatu yang aneh, sebuah suara misterius.

"Pergilah mendaki gunung, patuhilah perintah beliau," ujar suara tersebut, yang ternyata suara malaikat Jibril.

Baca Juga: Jangan Lewatkan Film Bsejarah G30S PKI, Berikut Ini Jadwal Tayang di Antv dan Tvone

Sahabat itu kemudian mendaki gunung dan menyampaikan salam Rasulullah SAW perihal air yang dia dan Rasulullah butuhkan.

Setelah menyampaikan salam Rasulullah, sahabat itu kembali ke tempat Rasulullah berada.

Setibanya di sana betapa kagetnya sahabat itu melihat Rasulullah SAW tengah berbicara dengan gunung.

"Wahai tauladanku Muhammad maafkan aku dikarenakan menghambat perjalanan Engkau dengan tidak menyediakan air ketika engkau datang. Aku takut engkau tidak memaafkanku jika itu terjadi pasti aku merasakan panasnya api neraka," ujar gunung.

Mendengar suara yang datang dari gunung membuat sahabat terkejut dengan Rasulullah SAW dan keagungan Allah SWT.

Baca Juga: Blak-blakan Uya Kuya dan Irjen Purn Ricky Sitohang Komentari Kasus Ferdy Sambo: Kasusnya Melebar ke Mana-mana

Sahabat begitu takjub dengan gunung ciptaan Allah yang tidak bernyawa namun bisa berbicara dengan Rasulullah SAW.

"Aku akan memaafkan kamu tapi bolehkah aku meminta sedikit air untuk membasahi tenggorokanku," jawab Rasulullah.

"Dakilah Gunung ini hingga sampai puncaknya, setelah sampai berjalanlah berbelok menuju tempat yang dipenuhi dengan bebatuan besar yang melingkar di tengahnya terdapat sumber air dan buah-buahan untuk bekal engkau wahai Rasulullah," ujar gunung.

Kemudian dengan segera Rasulullah SAW dan sahabatnya berjalan mendaki gunung sesuai dengan arahan gunung tadi.

Baca Juga: GRATIS, 10 Link Twibbon Hari Kesaktian Pancasila 1 Oktober 2022, Berikut Cara Membuatnya

Sesampainya di tempat yang disarankan oleh gunung, sahabat Rasulullah SAW begitu terkejut lantaran tidak pernah mendapati tempat seindah itu.

Di tempat itu dia menemukan sumber air yang jernih da banyak pohon yang berbuah segar dan nikmat.

Demikian sebuah kisah mukjizat Rasulullah SAW yang dapat berbicara dengan gunung. Waallahua'lam bisshawab. *

Editor: Ayi Abdullah

Sumber: YouTube Al Fathan

Tags

Terkini

Terpopuler