Begini Tanggapan Gubernur Jawa Barat Usai Bertemu Wakil Bupati Indramayu Lucky Hakim

- 20 Februari 2023, 19:23 WIB
Ridwan Kamil dan Lucky Hakim
Ridwan Kamil dan Lucky Hakim /

"Sesudah disimak berbagai permasalahannya, tentunya sebagai Gubernur yang merupakan pembina kepala daerah, akan segera dicarikan soluso-solusinya, sehingga rakyat Indramayu tidak dirugikan," jelas Ridwan Kamil.

Selain itu, Gubernur Jawa Barat juga mengatakan bahwa nanti pihak Bupati Indramayu juga akan dimintai keterangan akan permasalahan yang sedang dihadapi itu.

Baca Juga: Tingkatkan Literasi, Mahasiswa KNM STKIP Yasika Majalengka Bentuk Komunitas Informasi Masyarakat (KIM)

"Pihak Ibu Bupati @ninagustina1708 juga akan dimintai keterangan agar menjadi berimbang," tuturnya.

Gubernur Jawa Barat juga berharap agar permasalahan pemerintahan Kabupaten Indramayu dapat cepat terselesaikan dan berakhir dengan baik.

"Yang terpenting dan termulia adalah kepentingan rakyat Indramayu harus didahulukan dan dinomorsatukan, dibandingkan pribadi atau golongan," jelas Ridwan Kamil.***

Halaman:

Editor: Muhammad Ayus

Sumber: Instagram @ridwankamil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x