Kecantikan dan Merdunya Suara Nyimas Subang Larang Membuat Kakek Sunan Gunung Jati Prabu Siliwangi Jatuh Cinta

- 16 Mei 2022, 07:30 WIB
Tempat Wisata  Situs Nyi Subang Larang
Tempat Wisata Situs Nyi Subang Larang /Facebook @Tiyo Eramawana/

PORTAL MAJALENGKA - Sunan Gunung Jati adalah putra Nyimas Rara Santang putri dari Prabu Siliwangi dengan Nyimas Subang Larang.

Prabu Siliwangi adalah Raja Pakuan Pajajaran yang memiliki banyak keturunan yang salah satu cucunya adalah Sunan Gunung Jati.

Sunan Gunung Jati menjadi cucu Prabu Siliwangi yang paling banyak disebutkan dalam sejarah penyebaran Islam di Tatar Pasundan.

Baca Juga: PERJALANAN Sunan Ampel Wali Tertua, Guru dari Para Wali Termasuk Sunan Gunung Jati

Pernikahan Prabu Siliwangi dengan Nyimas Subang Larang hingga memiliki 3 putra yaitu:

1. Pangeran Walang Sungsang,
2. Nyimas Rara Santang
3. Raden Kian Santang.

Dari Nyimas Rara Santang inilah Sunan Gunung Jati dilahirkan dan kelak akan menjadi Sultan di Kesultanan Cirebon.

Memiliki kisah asmara yang Dramatis antara Prabu Siliwangi dengan Nyimas Subang Larang.

Baca Juga: Gagal Latihan Perdana Robert Alberts Ganti Agenda, Bos Persib Bandung Teddy Tjahjono dengan Pemain Anyarnya

Prabu Siliwangi pada saat itu masih memeluk ajaran Sunda Wiwitan yang percaya terhadap Sanghyang.

Sedangkan Nyimas Subang Larang memeluk agama Islam dan menjadi santri dari Seorang alim yang bergelar Syekh Quro.

Mendapatkan laporan bahwa penyebaran agama Islam yang dilakukan Syekh Quro semakin pesat, membuat Prabu Siliwangi menjadi panas.

Prabu Siliwangi yang murka terhadap Syekh Quro akhirnya mendatangi padepokan atau pondokan Syekh Quro untuk membuat perhitungan.

Baca Juga: Fabio Quartararo dan Johann Zarco Perpanjang Kutukan MotoGP Prancis Setelah Gagal Juara

Namun sesampainya Prabu Siliwangi ke pondokan Syekh Quro yang berniat menghancurkan pondokannya pun batal.

Niatan Prabu Siliwangi batal karena mendengar suara merdu Nyimas Subang Larang yang melantunkan ayat Alquran.

Apalagi setelah melihat fisik wajah cantik Nyimas Subang Larang membuat hati Prabu Siliwangi kian bergetar karena rasa cinta.

Seketika niatan buruk Prabu Siliwangi berubah menjadi niat dirinya untuk bisa meminang murid dari Syekh Quro yang telah membuatnya jatuh cinta.

Baca Juga: Doa Kanjeng Sunan Gunung Jati Datangkan Rezeki Berlimpah, Dagangan Laris Manis Cepat Habis

Hal ini pun disampaikannya kepada Syekh Quro yang bermaksud untuk melamar Nyimas Subang Larang.

Namun Nyimas Subang Larang mau menerima dinikahi Prabu Siliwangi dengan syarat mas kawinnya Lintang Kerti yang terdapat di Makkah sana.

Mendapatkan persyaratan demikian Prabu Siliwangi menyanggupi persyaratan itu karena dia memiliki ilmu kesaktian yang bisa menghilang sekejap mata.

Namun anehnya ketika Prabu Siliwangi hendak menggunakan ilmunya disitu, ia selalu gagal dan tidak dapat menghilang.

Baca Juga: Update Klasemen MotoGP 2022 Usai MotoGP Prancis 2022: Enea Bastianini Ketiga, Marc Marquez Naik Peringkat

Syekh Quro pun memberi tahu kalau ilmu Prabu Siliwangi bisa kembali digunakan jika ia mau mengucapkan Syahadat dan memeluk agama Islam.

Hal ini pun dituruti Prabu Siliwangi karena saking Cintanya Prabu Siliwangi pada Nyimas Rara Santang.

Dan dengan mengucapkan bismillah, Prabu Siliwangi dalam sekejap mata sudah bisa mengambil Lintang Kerti dari Makkah untuk mas kawin dengan Nyimas Subang Larang.

Dan akhirnya terjadi pernikahan antara Nyimas Subang Larang dengan Prabu Siliwangi yang kelak akan memiliki cucu Sunan Gunung Jati.

Baca Juga: Hasil Race MotoGP Prancis 2022: Enea Bastianini Juara, Ini Posisi Marc Marquez

Itulah kisah cinta Prabu Siliwangi yang menikahi Nyimas Subang Larang karena jatuh cinta pada kecantikan dan Merdunya Suara Nyimas Subang Larang dalam melantunkan ayat suci Al Quran.

Cerita ini disampaikan Ketua PBNU Said Aqil Siradj dalam ceramahnya yang diunggah pada kanal YouTube Chanel Islam Nusantara, Wallahu a'lam bishawab.***

Editor: Andra Adyatama

Sumber: Chanel Islam Nusantara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah