Jaman Jawa Barat Dukung Program Pemerintah Penyuntikan 1 Juta Vaksin Per Hari

23 Juni 2021, 20:25 WIB
Presiden Joko Widodo didampingi Gubernur Jabar Ridwan Kamil dan Bupati Bogor memantau pelaksanaan vaksinasi massal terhadap 10 ribu orang di Kabupaten Bogor pada Kamis pagi ini, 17 Mei 2021. /YouTube Setpres

PORTAL MAJALENGKA - Jaringan Kemandirian Nasional (Jaman) Jawa Barat mendukung upaya Presiden Jokowi menarget penyuntikan 1 juta vaksin per hari pada Juli 2021. Hal itu sebagai upaya pemerintah menekan penyebaran Covid-19.

Ketua DPD Jaman Jawa Barat Yuda Khaedar Nawawi mengatakan, upaya pemerintah pusat dalam program 1 juta vaksin per hari patut diapresiasi. Karena untuk melawan pandemi tidak bisa sendirian sekaligus upaya pemulihan ekonomi.

"Jaman Jawa Barat sebagai salah satu elemen masyarakat mendukung pemerintah dalam program 1 juta vaksin per hari. Jika dilakukan secara kolektif , gotong royong, yakin bisa menekan pandemi Covid-19," kata Yuda.

Baca Juga: Pantau Vaksinasi Massal 10 Ribu Peserta, Jokowi Minta Laporan Langsung Kapuskes

Karena itu, Yuda menginstruksikan pengurus dan anggota Jaman Jawa Barat yang belum divaksin untuk ikut program 1 juta vaksin.

Terlebih, Ketua Umum Jaman A Iwan Dwi Laksono (IDL) sudah menginstruksikan untuk menyukseskan program vaksinasi ini.

"Kami satu komando dengan Ketua Umum Jaman. Karena itu, mari kita sukseskan program 1 juta vaksin per hari yang diupayakan pemerintah," ucapnya.

Sebelumnya, Ketua Umum DPP Jaman A Iwan Dwi Laksono menyampaikan agar segenap lapisan masyarakarat, sipil militer, pusat dan daerah wajib bergotong royong menyukseskan program vaksinasi.

Baca Juga: Wilayah Bodetabek dan Bandung Raya Mulai Vaksinasi Penduduk Usia 18 Tahun ke Atas

“Ini adalah upaya kita dalam jihad membela Negara agar menang melawan Pandemi ini,” kata IDL.

IDL juga mengintruksikan seluruh pengurus dan anggota Jaman se-Indonesia terlibat aktif menyosialisasikan dan mengajak masyarakat untuk segera ikut vaksinasi.

Selain itu IDL juga mengingatkan untuk tetap menjalankan protokol kesehatan dan 5M (mencuci tangan, memakai masker, menjaga jarak, menghindari kerumunan dan mengurangi mobilitas ).

Baca Juga: Ahli: Cara Terbaik Cegah Penularan COVID-19 Dengan Hindari Kerumunan dan Vaksinasi

Menurut IDL, tidak ada yang bisa memprediksi kapan pandemi Covid-19 berakhir. "Maka gotong royong perlu digalakkan, karena Pemerintahan Presiden Jokowi sudah sangat serius dengan menggratiskan vaksin kepada rakyat," terangnya.

Untuk diketahui, sasaran penyuntikan program 1 juta vaksin diprioritaskan kepada petugas kesehatan, pelayanan publik dan lansia.

"Kami berharap pada tahapan selanjutnya tidak ada masalah dalam stok vaksin untuk masyarakat luas, dan petugas kesehatan sudah siap dengan program vaksinasi 1 juta per hari,” harap IDL.***

Editor: Husain Ali

Tags

Terkini

Terpopuler