Waktu Pembunuhan Ibu dan Anak di Subang Berbeda: Ibu Dibunuh Saat Tidur, Sang Anak Sempat Melawan

23 Agustus 2021, 07:05 WIB
Ibu dan anak ditemukan tewas di dalam mobil mewah, Keduanya diduga korban pembunuhan. /Dally Kardilan

PORTAL MAJALENGKA - Fakta kasus pembunuhan ibu dan anak di Subang terungkap dari hasil olah TKP, otopsi, dan pra rekonstruksi. Namun, polisi belum menetapkan tersangka.

Polisi sudah mengumpulkan banyak barang bukti kuat yang mengarah terhadap pelaku pembunuh ibu dan anak di Subang.

Polisi juga menduga motif pembunuhan bukan perampokan karena barang berharga korban masih ada.

Baca Juga: Sosok Saksi dengan Baju Bercak Darah di Kasus Pembunuhan Ibu dan Anak di Subang, Polisi Bilang Begini

Fakta yang terungkap juga korban Tuti Suhartini (55) dan anaknya Amalia Mustika Ratu (23) dibunuh dalam waktu berbeda.

Dari hasil penyelidikan polisi, diduga Tuti dibunuh saat sedang tidur. Sementara anaknya Amalia dihabisi pelaku dalam keadaan sadar.

Diduga Amalia berusaha memberontak dan melawan saat kejadian tersebut, hingga didapati ada luka bekas pukulan di tubuhnya.

Baca Juga: Tunggu Pembunuh Ibu dan Anak di Subang Ditangkap, Polisi Ungkap Hasil Otopsi Dugaan Kekerasan Seksual

"Sepertinya pada saat korban dipukul, korban yang bernama Tuti sedang tidur," kata Kapolres Subang AKBP Sumarni, Sabtu 21 Agustus 2021.

Sumarni mengatakan korban Tuti tidak ada tanda perlawanan dari korban dan tidak ada tanda-tanda kekerasan.

"Kemudian anak korban sepertinya ada perlawanan karena ada bekas pukulan," kata Sumarni.

Baca Juga: Ungkap Sidik Jari dan Jejak Kaki di TKP, Pembunuh Ibu dan Anak di Subang Tidak Sendiri

Di sisi lain, polisi menduga tidak ada kekerasan seksual terkait pakaian korban yang nyaris terlepas saat ditemukan dalam kondisi menumpuk di bagasi mobil.

Hasil otopsi menyebutkan tidak ada bukti kalau keduanya mendapat kekerasan seksual.

“Kita lakukan pengecekan apakah ada persetubuhan atau enggak, selaput darah masih utuh, belum ada indikasi persetubuhan di sana,” ujar Sumarni.

Selain memeriksa saksi, polisi juga telah melakukan olah TKP, pra rekonstruksi kejadian hingga visum.

Baca Juga: Pembunuhan Sadis di Subang, Mayat Ibu dan Anak Ditemukan di Bagasi Mobil Mewah

Dari kegiatan itu, polisi menyimpulkan sementara tak ada motif pencurian hingga kekerasan seksual.

"Kalau dari hasil olah TKP, motif pencurian, motif kekerasan seksual, itu sepertinya tidak ada," ujarnya.

Hasil otopsi menyebutkan selaput dara korban masih utuh. Kemudian dari hasil olah TKP di kediaman rumah, pintu masuk, pintu belakang jendela tidak ada yang mengalami kerusakan.

Baca Juga: Polisi Ungkap Fakta Baru Kasus Pembunuhan Ibu dan Anak di Subang, Pelaku Sudah Mengerucut

Kendati demikian, pihaknya belum bisa menyimpulkan lebih jauh. Penyidik saat ini masih melakukan pendalaman dari bukti-bukti dan keterangan saksi.

"Insya Allah sudah ada titik terangnya, jadi kami mohon waktu, bisa untuk dapat mengungkap pelaku pembunuhan ini," ujarnya.***

 

Editor: Muhammad Ayus

Tags

Terkini

Terpopuler