Hadiah Sambut Ramadhan: Bansos Cair Lagi! Segera Siapkan Persyaratannya!

- 7 Maret 2023, 21:08 WIB
Ilustrasi, Hadiah Sambut Ramadhan: Bansos Cair lagi! Segera Siapkan Persyaratannya!
Ilustrasi, Hadiah Sambut Ramadhan: Bansos Cair lagi! Segera Siapkan Persyaratannya! /Pixabay/WonderfulBali

PORTAL MAJALENGKA - Kabar gembira bagi masyarakat, bantuan Sosial atau Bansos cair lagi dari pemerintah di akhir Maret nanti.

Tentu saja kabar bansos cair lagi ini menjadi suatu hal yang palinh ditunggu, khususnya bagi 3 kategori penerima bansos baru ini.

Menurut informasi yang beredar, bansos cair lagi baru yang akan cair paling lambat awal April mendatang itu yaitu BLT Bea Cukai atau disingkat DBH CHT (Dana Bagi Hasil Cukai Hasil Tembakau).

Baca Juga: Cara Merawat Ikan Mas Koki Mutiara dalam Akuarium, HINDARI 7 Hal Berikut

Bantuan ini diambil dari hasil menjualan rokok resmi, atau yang memiliki bea cukai pada bungkusnya. BLT DBH CHT ini merupakan salah satu bansos yang disalurkan reguler oleh pemerintah. Dan baru tahun ini dilaksanakan.

Untuk nominal bansos ini ialah sebesar Rp400 ribu untuk tiga bulan dengan tiga kategori penerima, yaitu, masyarakat yang terdaftar DTKS dan masuk dalam kategori miskin ekstrem. Kategori penerima lainnya ialah buruh pabrik rokok, dan petani tembakau.

Bansos ini sudah diinformasikan di beberapa kabupaten di Jawa Timur. Dalam rencananya, BLT DBH CHT ini akan disalurkan ke seluruh wilayah di Provinsi Jawa Timur. Tapi, tidak menutup kemungkinan wilayah lain di Indonesia akan menyalurkan BLT ini.

Baca Juga: Bank Mandiri Hadirkan Solusi Transaksi Digital Masyarakat dengan Kembali Gandeng BPR

Sementara, Bansos PKH dan BPNT tahap 1 sampai saat ini masih belum dicairkan oleh Kementerian Sosial RI (Kemensos).

Hilal pencairan mulai terlihat di akun twitter resmi KemensosRI yang membahas terkait lanjutan proses penerimaan tahap satu bansos PKH dan BPNT.

Kemungkinan besar akan dicairkan bulan Maret 2023 ini. Mengingat sebentar lagi akan memasuki bulan puasa Ramadan 2023.

Baca Juga: Update Harga Paket Berkemah Talaga Surian Camp Park Kuningan di Bulan Maret 2023

Diketahui, Kemensos RI tetap melanjutkan bansos PKH pada tahun ini dengan menyasar 10 juta KPM. Sementara untuk BPNT sebanyak 18,8 juta KPM.

Adapun sistem penyaluran PKH Tahap 1 2023 menggunakan 2 mekanisme yaitu melalui Bank Himbara, dan PT Pos.

Dalam skema pertama, penerima bansos akan mengambil bantuan melalui bank, dengan menggunakan ATM yang merangkap sekaligus KKS (Kartu Keluarga Sejahtera) dalam bentuk uang tunai yang bisa diambil ke cabang atau ATM terdekat dengan tempat tinggalnya.

Baca Juga: Pengertian dan Kesunnahan Malam Nisfu Sya’ban

Mekanisme ini akan menyasar pada 431 kabupaten/kota yang ada di Indonesia. Adapun Skema lainnya, penerima bansos akan mengambil dalam bentuk uang tunai melalui PT Pos.

Demikianlah informasi mengenai bansos yang akan segera cair. Untuk para KPM atau penerima bansos diharapkan bersabar menunggu hingga proses di pusat tuntas dilakukan. Jangan lupa berkas-berkas yang diperlukan agar memudahkan proses pencairan.***

Ikuti selengkapnya artikel kami di Google News

Editor: Muhammad Ayus


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x