AYO Daftar Sekarang Juga, Kartu Prakerja Gelombang 23 Segera ditutup: Catat Waktu Penutupannya

- 19 Februari 2022, 19:00 WIB
Kartu Prakerja Gelombang 23 bisa saja ditutup dalam waktu dekat. Segara daftar sekarang juga.
Kartu Prakerja Gelombang 23 bisa saja ditutup dalam waktu dekat. Segara daftar sekarang juga. /

PORTAL MAJALENGKA - Kartu Prakerja Gelombang 23 sudah dibuka sejak Kamis tanggal 17 Februari 2022.

Manajemen Progam bantuan Kartu Prakerja gelombang 23, melalui konferensi pers yang disiarkan melalui kanal YouTube Perekonomian RI resmi membuka program kartu prakerja gelombang 23.

Menko Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto mengatakan, program Kartu Prakerja dinilai berhasil meningkatkan kompetensi wirausaha saat negara mengalami goncangan akibat pandemi covid-19.

“Kartu prakerja telah terbukti ilmiah berdampak positif terhadap peningkatan kompetensi produktivitas pekerjaan, kewirausahaan dan pendapatan para penerimanya. Kartu prakerja juga dampak positif mendorong ketahanan pangan dan ketahanan finansial,” ujar Airlangga.

Baca Juga: UPDATE CAIR 6 Bansos Pemerintah Februari 2022: BLT DD, PKH BPNT, Prakerja, PIP KIP dan KJP Plus

Masyarakat bisa mengakses akun kartu Prakerja dan segera bergabung pada gelombang 23 bagi yang sudah memiliki akun Prakerja.

Untuk pembuatan akun Kartu Prakerja sudah dibuka sejak tanggal 6 Februari 2022 lalu. Untuk mengikuti program bantuan ini harus lebih dulu mendaftarkan diri dan membuat akun kartu Prakerja.

Bagi yang sudah memiliki akun dan belum lolos evaluasi pada gelombang sebelumnya, harus memperbaharui data lebih dulu dengan cara login ke dashboard kartu prakerja untuk memperbarui data.

Baca Juga: Pembunuh Subang Ditangkap Segera, Kapolda Jabar Irjen Suntana Pastikan Sudah Ada Titik Terang

Halaman:

Editor: Ayi Abdullah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x