Cholil Efek Rumah Kaca Ramaikan HSN 2023 dan Pekan Raya Cirebon, Diskusi Musik Sufistik

- 6 November 2023, 23:02 WIB
Cholil Efek Rumah Kaca Ramaikan HSN 2023 dan Pekan Raya Cirebon, Diskusi Musik Sufistik
Cholil Efek Rumah Kaca Ramaikan HSN 2023 dan Pekan Raya Cirebon, Diskusi Musik Sufistik /Dok. LTN NU Kab. Cirebon

“Ada juga perasaan ingin membuktikan bahwa dengan bermain musik, enggak harus jauh dari agama. Melalui lagu-lagu yang kami ciptakan, sebenarnya ERK (Efek Rumah Kaca) ingin memaknai religiusitas secara lebih luas,” tegas Cholil.

Proses kreatif album Sinestesia

Cholil menuturkan, proses kreatif di dalam album “Sinestesia (2015)” terutama untuk tembang yang bertajuk “Putih” merupakan jawaban atas sebuah tantangan yang hadir. Yakni, sebabak upaya untuk melahirkan karya yang cukup berbeda ketimbang dua album yang sudah diluncurkan sebelumnya.

“Biasanya kami membuat lagu dengan format yang lebih simpel dan struktur yang sederhana. Di dua album yang sebelumnya, lagunya masih dengan tipikal standar durasi tiga sampai empat menitan,” katanya.

Baca Juga: Selain Terjangkau Samsung Galaxy A14 Punya Banyak Keunggulan, Simak Harga dan Spesifikasinya di Sini

“Tetapi di album Sinestesia kami menantang diri untuk membuat lagu yang lebih kompleks dan dengan durasi yang cukup panjang, tapi diupayakan tetap ringan didengar,” ungkapnya.

Lagu “Putih” berdurasi 09:46 menit untuk versi album dan 09:48 format unduh digital. Tembang ini memuat pesan tentang kematian sekaligus kelahiran dalam siklus hidup manusia.

Ide penciptaan di balik lagu "Putih"

"Putih sejatinya dua lagu yang digabung menjadi satu. Bagian pertama menggambarkan suasana kehilangan dan yang kedua bercerita tentang kebahagiaan,” katanya.

Baca Juga: INILAH Pemenang Pilwu Serentak 2023 Cirebon Kecamatan Kedawung, Karangsembung, dan Karangwareng

Halaman:

Editor: Husain Ali


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x