Diumumkan Siang Ini, Simak Cara Cek Hasil Seleksi SPAN-PTKIN Berikut

- 15 April 2022, 07:30 WIB
Diumumkan Siang Ini, Simak Cara Cek Hasil Seleksi SPAN-PTKIN Berikut
Diumumkan Siang Ini, Simak Cara Cek Hasil Seleksi SPAN-PTKIN Berikut //Instagram/@span_umptkin

 

PORTAL MAJALENGKA - Hasil Seleksi Prestasi Akademik Nasional Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (SPAN-PTKIN) 2022 dijadwalkan akan diumumkan pada hari ini Jumat, 15 April 2022.

Pengumuman hasil SPAN-PTKIN 2022 ini dapat diakses mulai pukul 14.00 WIB.

"Pengumuman tanggal 15 April 2022 pukul 14.00 WIB," ujar Kepala Sekretariat SPAN-UM PTKIN Mukhsin Jamil dikutip Portal Majalengka dari Antara pada Jumat, 15 April 2022.

Baca Juga: Pantangan Masa Pra Paskah Sampai Jumat Agung bagi Umat Kristiani dan Maknanya

Mukhsin menegaskan, proses seleksi SPAN-PTKIN 2022 ini dilakukan secara transparan dengan melihat nilai rapor dan prestasi akademik para siswa.

"Proses seleksi sudah dilakukan dan itu murni berdasarkan nilai rapor dan prestasi akademik. Tidak ada intervensi," katanya.

Setidaknya, terdapat kurang lebih 59 perguruan tinggi yang berpartisipasi dalam seleksi SPAN-PTKIN ini.

Baca Juga: BAPER!!! Surat Cinta Mohammed Rashid Untuk Bobotoh Persib Bandung

Jalur SPAN-PTKIN ini yakni untuk mencari mahasiswa baru sesuai standar yang telah diberikan.

Berikut ini cara melihat hasil seleksi ujian SPAN-PTKIN 2022.

1. Siapkan nomor pendaftaran SPAN-PTKIN 2022.

2. laman https://pengumuman.span-ptkin.ac.id/

3. Masukkan nomor pendaftaran SPAN-PTKIN 2022

4. Laman akan menampilkan hasil seleksi ujian SPAN-PTKIN 2022.

Baca Juga: Rekap Transfer Pemain Klub Peserta BRI Liga 1 Musim 2022/2023

Peserta SPAN-PTKIN 2022 yang dinyatakan lolos bisa melakukan pendaftaran ulang SPAN-PTKIN.

Terkait jadwal daftar ulang SPAN-PTKIN 2022 dapat dilihat di masing-masing PTKIN.

Sedangkan bagi siswa yang belum berhasil lolos SPAN-PTKIN tidak perlu berputus asa. Karena masih ada kesempatan untuk mendaftar PTKIN pilihan lainnya jalur seleksi UMPTKIN atau ujian tulis.

Baca Juga: Jadwal Imsak hari ini di Majalengka dan sekitarnya, Jum’at 15 April 2022

Adapun oendaftaran UNPTKIN sendiri dijadwalkan dibuka pada 25 April hingga 4 Juni 2022.

Sebagai himbauan, bagi siswa yang ingin mengecek hasil SPAN-PTKIN 2022 untuk tidak perlu terburu-buru, karena bisa jadi nantinya dapat membuat server menjadi terlalu padat dan terjadi error.

Kendala demikian sering terjadi, akibatnya banyak keluhan dari calon mahasiswa yang ingin melihat pengumumannya.

Baca Juga: Jadwal Imsak hari ini di Indramayu dan sekitarnya, Jum’at 15 April 2022

Disarankan untuk mengakses laman SPAN-PTKIN tersebut beberapa saat setelah pengumuman resmi, sehingga bisa lebih lancar dan tidak terkendala.

Sebagai informasi, SPAN-PTKIN merupakan seleksi nasional berdasarkan penjaringan prestasi akademik dengan menggunakan nilai rapor dan prestasi lain berupa portofolio tanpa ujian tertulis.

Jalur SPAN-PTKIN ini dapat diikuti oleh siswa MA/MAK/SMA/SMK/Pesantren Mu'adalah kelas 12.

Baca Juga: Jadwal Imsak hari ini di Kuningan dan sekitarnya, Jum’at 15 April 2022

Jadwal seleksi jalur SPAN-PTKIN ini telah dimulai sejak 07 Februari 2022 dengan pengisian Pangkalan Data Sekolah dan Siswa (PDSS) dan verifikasi. Kemudian, dilanjutkan dengan pendaftaran pada 4 hingga 31 Maret 2022.****

Editor: Andra Adyatama

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x