Klasemen Grup B Usai Timnas Indonesia Dikalahkan Malaysia, Garuda Muda Terancam Tak Lolos Piala Asia U17 2023

- 10 Oktober 2022, 06:00 WIB
Timnas Indonesia.*
Timnas Indonesia.* /instagram.com/@timnasindonesiainfo/

PORTAL MAJALENGKA - Laju Timnas Indonesia U17 untuk lolos ke putaran final Piala Asia U17 2023 sementara tertunda akibat kekalahan yang dialami oleh Garuda Muda dari Malaysia.

Timnas Indonesia U17 dibantai 1-5 dari Malaysia pada laga pamungkas Grup B Kualifikasi Piala Asia U17 2023 yang digelar pada Minggu, 9 Oktober 2022 di Stadion Pakansari, Bogor.

Gol Malaysia itu dicetak oleh Zainur Hakim di menit ke-17, Wafiy di menit ke-19, Anjasmirza menit ke-23, dan A. Danis menit ke -26. Sedangkan gol hiburan Timnas Indonesia U17 dicetak oleh Arkhan Kaka di penghujung laga.

Baca Juga: Hasil Timnas Indonesia vs Malaysia Kualifikasi Piala Asia U17 2023, Langkah Garuda Muda Dijegal Harimau Malaya

Dengan demikian, Malaysia keluar sebagai juara Grup B pada Kualifikasi Piala Asia U17 2023 ini dengan total 10 poin.

Poin tersebut didapati oleh Malaysia berkat kemenangan 4-0 melawan Palestina, hasil imbang 1-1 kontra Guam, menang 3-2 atas Uni Emirat Arab, dan 1-5 dari Timnas Indonesia U17.

Sementara Timnas Indonesia U17 sempat meyakinkan pada ajang kualifikasi Piala Asia U17 2023 ini. Mereka mencukur habis Guam dengan skor 14-0, 3-2 saat melawan Uni Emirat Arab, dan 2-0 saat jumpa Palestina.

Baca Juga: Tes Kejelian Mata yang Cukup Sulit, Ada 5 Perbedaan dalam Gambar Pelabuhan yang Penuh Sesak

Meski demikian, dari hasil kekalahan melawan Malaysia, skuad Garuda Muda kini menempati posisi kedua dengan total 9 poin.

Halaman:

Editor: Andra Adyatama

Sumber: AFC


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x