MASUK ZONA ANGKER, Pelatih Persib Bandung Robert Alberts: Tidak Peduli Siapa yang Akan Dihadapi

- 31 Mei 2022, 16:19 WIB
Skuad Persib Bandung menjalani pemusatan latihan di Batam, menj Lang turnamen pra-musim yang menurut Robert Alberts akan menarik.
Skuad Persib Bandung menjalani pemusatan latihan di Batam, menj Lang turnamen pra-musim yang menurut Robert Alberts akan menarik. /Persib/

PORTAL MAJALENGKA - Hasil pengundian 18 klub yang mengikuti pertandingan pramusim Liga 1, Persib Bandung masuk ke dalam zona angker.

Masuk ke Grup C, Persib Bandung akan bertemu dengan 3 klub papan atas Liga 1 Indonesia musim lalu yaitu Bali United, Persebaya Surabaya, dan Bhayangkara FC.

Grup C pramusim Liga 1 yang bakal digelar di Bandung, merupakan grup paling angker pada pertandingan pramusim 2022 ini.

Baca Juga: PRA MUSIM! Line up Ganas Persib Bandung, Menunggu Gol Ciro Alves dan David Da Silva

Menanggapi hal ini Pelatih Persib Bandung menyambut baik hasil undian, yang menurutnya bisa menjadi turnamen yang hebat nantinya.

Dilansir Portal Majalengka dari persib.co.id, pelatih Persib Bandung Robert Alberts menilai turnamen ini akan membuat persaingan menjadi lebih menarik.

“Jika melihat tim peserta di Grup C, memang ini menjadi turnamen yang menarik,” kata Robert di Batam, Senin 30 Mei 2022 malam.

Meskipun begitu, Robert memastikan, anak asuhnya tidak akan gentar dengan lawan-lawan yang dihadapi.

Baca Juga: Pesawat Jatuh di Lereng Gunung Himalaya, 12 Jenazah Ditemukan

Ciro Alves dan David Da Silva serta skuad lainnya akan tetap tampil maksimal untuk bisa meraih hasil yang maksimal.

“Bagi seorang pemain, tidak peduli siapa yang akan dihadapi. Tapi yang pasti sebuah kebetulan melihat ada empat tim besar berada di grup yang sama,” ucapnya.

Menurutnya, jika melihat peta kekuatan saat ini semua tim dalam kondisi berbeda dibandingkan musim lalu.

Beberapa tim ada yang sudah menjalani uji tanding, sebagian masih fokus latihan. Persib Bandung sendiri sudah mempersiapkan semuanya untuk menghadapi laga.

Baca Juga: Pemerintah Bakal Atur Penyaluran Pertalite dan Solar

“Tim seperti Bali United yang akan main di AFC Cup sudah berlatih, dan tentu situasinya berbeda satu tim dengan yang lainnya saat ini,” ungkapnya. *

Editor: Ayi Abdullah

Sumber: Persib co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x