MAKIN SERU, Ryohei Miyazaki dan Reza Kusuma Gagal, Robert Alberts Tertarik Pemain Diklat Persib Bandung

- 22 Mei 2022, 15:14 WIB
Pelatih Persib Bandung menilai Ryohei Miyazaki dan Reza Kusuma tidak sesuai kebutuhan tim, dan memberikan kesempatan kepada pemain Diklat Persib.
Pelatih Persib Bandung menilai Ryohei Miyazaki dan Reza Kusuma tidak sesuai kebutuhan tim, dan memberikan kesempatan kepada pemain Diklat Persib. /PERSIB.co.id/Amandeep Rohimah/

Pelatih asal Belanda tersebut mengatakan kalau Ryohei Miyazaki dan Reza Kusuma tidak memenuhi standar kualitas dan kebutuhan posisi yang dibutuhkan.

“Kami sudah melihat Reza dan Ryo. Kami tidak meminta mereka untuk melanjutkan (seleksi) karena mereka tidak memenuhi standar yang kami miliki,” kata Robert.

Selanjutnya, kata Robert Alberts akan ada pemain lain yang akan dipantau untuk beberapa posisi yang diperlukan.

Bahkan ada sosok Ridwan Ansori dari Diklat Persib Bandung yang memikat hati Robert Alberts dalam sesi game internal tersebut.

Baca Juga: WAJIB NONTON, Link Streaming Timnas Indonesia U-23 vs Malaysia, Berebut Perunggu SEA Games 2022

Justru sosok Ridwan Ansori ini sepertinya yang bisa sedikit memikat hati sang Pelatih Persib Bandung Robert Alberts.

Ridwan Ansori akan diberikan kesempatan kembali untuk unjuk kebolehannya dalam mengolah si kulit bundar.

“Kami lebih melihat kepada pemain Diklat Persuv. Ridwan yang main dengan nomor 36 hari ini akan bergabung dengan kami pekan depan. Kami akan memantaunya secara serius. Itulah hasil hari ini,” ucapnya. *

Halaman:

Editor: Ayi Abdullah

Sumber: persib.co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x