HOAX, Ini Dia Klarifikasi Bos Persib Bandung Teddy Tjahjono tentang Kazuki Takahashi

- 25 April 2022, 23:12 WIB
Bos Persib bandung Teddy Tjahjono menegaskan rekrutmen Kazuki Takahashi masih berbau hoax, karena belum resmi diumumkan manajemen.
Bos Persib bandung Teddy Tjahjono menegaskan rekrutmen Kazuki Takahashi masih berbau hoax, karena belum resmi diumumkan manajemen. /

PORTAL MAJALENGKA - Bukan Keisuke Honda atau Shinji Kagawa yang akan menggantikan Mohammed Rashid, namun Kazuki Takahashi yang lebih berpotensi berseragam Persib Bandung.

Kazuki Takahashi merupakan salah satu pemain Jepang yang kabarnya sedang dinegosiasi serius oleh Persib Bandung.

Kazuki Takahashi diyakini pemain yang pernah memperkuat timnas Jepang, yang selama ini dirumorkan akan merapat ke klub Persib Bandung.

Berita tentang negosiasi serius oleh Persib Bandung atas Kazuki Takahashi didapat dari salah satu akun Instagram, yang selalu memberikan kabar dan informasi terkini tentang isu-isu Persib Bandung yaitu @persiblegendt.

Baca Juga: Bos Persib Bandung Teddy Tjahjono Bocorkan Pemain Asing Berikutnya, Kazuki Takahashi?

Munculnya nama Kazuki Takahashi bukan hal yang tiba-tiba, namun berita ini keluar berdasarkan perekrutan pemain Persib Bandung pada musim Liga 1 lalu.

Saat itu Persib Bandung dihadapkan pada dua pilihan antara Kazuki Takahashi dengan Mohammed Rashid, salah satu pemain timnas Palestina.

Hal inilah yang membuat akun Instagram @persiblegendt yakin kalau Kazuki Takahashi yang dirumorkan akan bergabung bersama Persib Bandung.

Dari berbagai rumor yang beredar, Bos Teddy Tjahjono sudah mengklarikasi berbagai rumor yang ada tentang pengganti Mohammed Rashid.

Halaman:

Editor: Ayi Abdullah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x