Dipecat Everton, Rafael Benitez Persembahkan Gelar untuk Banyak Klub

- 17 Januari 2022, 17:45 WIB
Rafael Benitez meraih banyak gelar bersama beberapa klub sebelum melatih dan dipecat Everton
Rafael Benitez meraih banyak gelar bersama beberapa klub sebelum melatih dan dipecat Everton /Syaiful Amri/PublikTanggamus.com

PORTAL MAJALENGKA – Meski dipecat Everton, Rafael Benitez adalah manajer sepak bola profesional asal Spanyol yang memiliki prestasi di banyak klub.

Rafael Benitez pernah sukses bersama rival Everton, Liverpool di tahun 2004 sampai tahun 2010. 

Sebelum berlabuh di Everton, Rafael Benitez juga sudah banyak menangani klub-klub Eropa dan berlaga di Liga Champions.

Benitez mengawali karir kepelatihan di Real Madrid pada usia 26, sebagai pelatih tim U-19 dan cadangan serta asisten manajer untuk tim senior.

Baca Juga: Bertugas 200 Hari, Rafael Benitez Dipecat Everton Setelah Kalah dari Norwich City

Benitez di tahun 1995 keluar dari Real Madrid dan sempat menangani Real Valladolid serta Osasuna meskipun berumur pendek dan tidak berhasil.

Dia kemudian melatih klub Segunda Division Extremadura dan promosi ke La Liga di musim pertamanya di musim 1997-98, tetapi tim itu terdegradasi pada musim berikutnya.

Dia kemudian melatih Tenerife pada tahun 2000 dan memenangkan promosi. Prestasi itu membuat Benitez diangkat sebagai pelatih Valencia dan memenangkan La Liga musim 2001-2002.

Pada tahun 2004, gelar La Liga dan satu kemenangan Piala UEFA diraih, melanjutkan prestasi Hector Cuper yang membawa Valencia ke final Liga Champions tahun 2000 melawan Real Madrid dan tahun 2001 melawan Bayern Munchen.

Halaman:

Editor: Ayi Abdullah

Sumber: dailymail.co.uk


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah