Manchester United Resmi Tunjuk Ralf Rangnick hingga Akhir Musim, Enam Bulan Dituntut Perbaiki Posisi

- 1 Desember 2021, 12:10 WIB
Ralf Rangnick resmi ditunjuk sebagai manajer sementara Manchester United hingga akhir musim mendatang
Ralf Rangnick resmi ditunjuk sebagai manajer sementara Manchester United hingga akhir musim mendatang /REUTERS/Wolfgang Rattay

PORTAL MAJALENGKA - Ralf Rangnick telah dikonfirmasi sebagai manajer sementara Manchester United hingga akhir musim, sesuai pengumuman resmi klub Selasa 30 November 2021 dini hari WIB.

Ralf Rangnick meninggalkan perannya sebagai direktur olahraga dan pengembangan di Lokomotiv Moscow, untuk menggantikan Ole Gunnar Solskjaer di Manchester United dengan kontrak enam bulan hingga akhir Mei 2022.

Ralf Rangnick kemudian akan diangkat sebagai konsultan selama dua tahun, meskipun mungkin dia bisa menjadi manajer Manchester United secara permanen jika hasilnya berjalan dengan baik.

Baca Juga: Manchester United Yakin Ralf Rangnick Bisa Datangkan Erling Haaland ke Old Trafford

United memilih Rangnick dari daftar lima kandidat pekan lalu, dan mantan bos Schalke, Hoffenheim dan Hanover itu saat ini sedang mengajukan izin kerja.

Masih ditunggu apakah Rangnick akan memimpin Cristiano Ronaldo cs untuk pertandingan melawan Arsenal di Old Trafford, Jumat 3 Desember 2021 dini hari WIB.

Manajer sementara Manchester United, Michael Carrick yang meraih kemenangan Liga Champions atas Villarreal dan imbang saat melawan Chelsea, akan tetap bertanggung jawab jika Rangnick tidak segera mulai bekerja.

Asisten Solskjaer yakni Mike Phelan, Michael Carrick, Kieran McKenna, dan pelatih kiper Richard Hartis akan tetap di United meskipun Rangnick akan membawa beberapa stafnya sendiri termasuk analis video tepercaya Lars Kornetka.

Baca Juga: Senang Orbitkan Pemain Muda, Manajer Baru Manchester United Ralf Rangnick: Cristiano Ronaldo Terlalu Tua

Halaman:

Editor: Ayi Abdullah

Sumber: dailymail.co.uk


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah