MU tanpa Cristiano Ronaldo Dicukur Gundul 4 Gol oleh Liverpool, Hari Ini Lawan Arsenal, Simak Prediksinya

23 April 2022, 07:00 WIB
MU tanpa Cristiano Ronaldo Dicukur Gundul 4 Gol oleh Liverpool, Hari Ini Lawan Arsenal, Simak Prediksinya // Instagram/ @cristiano/

PORTAL MAJALENGKA - Cristiano Ronaldo tidak tampil dalam laga Manchester United vs Liverpool kemarin. Penyebabnya, Ronaldo sedang berkabung atas meninggalnya salah satu putranya.

Dalam laga komtra Liverpool, Manchester United harus menelan pil pahit dengan kekalahan telak 4 gol tanpa balas.

Tiga hari setelah meninggal putranya, Cristiano Ronaldo kembali ke klub Manchester United untuk mengikuti latihan jelang laga kontra Arsenal.

Baca Juga: Hasil Liga Inggris, Liverpool vs Manchester United, Tanpa Cristiano Ronaldo, MU Dihajar Habis Hingga 4-0

Cristiano Ronaldo diprediksi bakal tampil pada pertandingan Arsenal vs Manchester United.

Arsenal vs Manchester United akan saling berhadapan dalam jadwal lanjutan Liga Inggris yang akan berlangsung pada Sabtu, 23 April 2022 pukul 18.30 WIB.

Duel antara Arsenal vs Manchester United diprediksi akan berlangsung sengit.

Baca Juga: Kabar Duka, Salah Satu Bayi Kembar Cristiano Ronaldo Meninggal Dunia, Ini Kronologinya

Bagaimana prediksi pertemuan kedua tim ini akan berjalan nantinya? Ada baiknya melihat Head to Head kedua kesebelasan.

Berikut Head To Head Arsenal vs Manchester United:

30 September 2019, Manchester United vs Arsenal: 1-1 Premier League

Baca Juga: Sat Set Sat Set Lagi, Bos Persib Bandung Teddy Tjahjono Teruskan Perburuan Pemain Untuk Skuad Impian

01 Januari 2020, Arsenal vs Manchester United: 2-0 Premier League

01 November 2020, Manchester United vs Arsenal: 0-1 Premier League

30 Januari 2021, Arsenal vs Manchester United: 0-0 Premier League

02 Desember 2021, Manchester United vs Arsenal: 3-2 Premier League

Baca Juga: Bek Andalan Persib Bandung Nick Kuipers Makin Dicintai Bobotoh Gara-gara Ini

Sementara perkiraan susunan pemain yang akan diturunkan pada duel Arsenal vs Manchester United sebagai berikut:

Arsenal (4-2-3-1):
Aaron Ramsdale, Ben White, Gabriel Magalhaes, Nuno Tavares; Albert Sambi Lokonga, Granit Xhaka; Bukayo Saka, Martin Odegaard, Emile Smith Rowe; Gabriel Martinelli.

Manchester United (4-3-3):
David de Gea; Alex Telles, Victor Lindelof, Harry Maguire, Aaron Wan-Bissaka; Paul Pogba, Nemanja Matic, Bruno Fernandes; Jadon Sancho, Cristiano Ronaldo, Anthony Elanga.

Baca Juga: Penonton dan Penulis Wedding Agreement The Series Mia Chuz Dibuat Nangis oleh Akting Susan Sameh di Episode 5

Secara Head to Head, Arsenal tampak lebih unggul dibanding Manchester United.

Dengan melihat head to head tersebut diprediksi skor pada laga Arsenal vs Manchester United akan bearkhir dengan angka 2-1 untuk kemenangan The Gunners.***

Editor: Husain Ali

Tags

Terkini

Terpopuler