Terbongkar! Ternyata Pratama Arhan dari Awal Ingin Ke Jepang

18 Februari 2022, 23:45 WIB
Tinggalkan PSIS Pratama Arhan Hijrah ke Tokyo Verdy.Terbongkar! Ternyata Pratama Arhan dari Awal Ingin Ke Jepang /Dok. Instagram.com/@pratamaarhan8

PORTAL MAJALENGKA - Kepindahan Pratama Arhan ke klub asal Jepang Tokyo Verdy diketahui merupakan keinginannya sendiri.

Hal itu sperti yang diungkapkan oleh Yoyok Sukawi selaku CEO PSIS Semarang.

"Sejak awal tujuan Pratama Arhan adalah bisa bermain di Liga Jepang," kata Yoyok dikutip Portal Majalengka dari channel Youtube JEBREEETmedia TV pada Jumat, 18 Februari 2022.

Baca Juga: Asisten Pelatih Timnas Indonesia Nova Arianto Beri Pesan Kepada Pratama Arhan

Upaya itu dilakukan Yoyok dan Dusan Bogdanovic selaku agen Pratama Arhan yang 6 bulan terakhir mencarikan klub yang tepat bagi Arhan.

"Soal rumor kepindahan Pratama Arhan ke Eropa dan Korea waktu lalu itu hanya untuk memancing reaksi netizen saja," katanya.

Hal itu dilakukan demi proses kepindahan Pratama Arhan berjalan dengan lancar.

Baca Juga: Legenda Timnas Singapura Turut Soroti Kepindahan Pratama Arhan ke Liga 2 Jepang

"Jika sudah ditentukan sejak awal klub mana yang bakal jadi tujuan Arhan justru itu akan membuat repot," ujar Yoyok.

Ia menjelaskan, isu ke Eropa dan Korea itu sebagai umpan. Karena menurutnya, netizen Indonesia itu sangat aktif.

"Kita sepakat beri umpan dulu ke Korea dan ke Eropa. Padahal tujuan kita ke Jepang," tuturnya.

Baca Juga: Letak Makam Sunan Gunung Jati Putra Nyi Rara Santang dan Cucu Prabu Siliwangi Berada di Gunung Sembung

Strategi Yoyok terbukti mampu mengecoh netizen Indonesia. Seperti yang diketahui, Pratama Arhan mengejutkan publik dengan kepindahannya ke klub asal Jepang.

"Alhamdulillah semua baik dan kita rilis, masyarakat terperanjat juga, ternyata Jepang," ucap Yoyok.

Meski begitu, Yoyok mengaku memang merumput ke Eropa merupakan salah satu opsi untuk Pratama Arhan.

Dan akhirnya, Pratama Arhan resmi bergabung dengan salah satu peserta liga 2 Jepang Tokyo Verdy.

"Jadi pilihannya Arhan itu hanya dua: Eropa atau Jepang. Kita beri Arhan pilihan," ujarnya.

Ia juga menyampaikan, keputusan Pratama Arhan ke Jepang berkat dukungan keluarganya.

Selain itu, menurutnya kultur di Jepang hampir mirip dengan Indonesia.

Kepindahan Peratama Arhan ke Tokyo Verdy juga menurut Yoyok merupakan keputusan yang tepat. Pasalnya Tokyo Verdy kata Yoyok merupakan klub yang bagus.

"Tokyo Verdy punya sejarah mendominasi Liga Jepang. Mereka juga menunjukkan keseriusan dalam merekrut Pratama Arhan dari PSIS Semarang," ucapnya.

Atas dasar itu, Yoyok dan kawan-kawan PSIS mantap untuk melepas Pratama Arhan.***

 

Editor: Muhammad Ayus

Sumber: Youtube JEBREEETmedia TV

Tags

Terkini

Terpopuler