PUPR Lelang Dini 501 Paket Senilai Rp3,14 Triliun

- 8 Oktober 2020, 13:30 WIB
Menteri PUPR, Basuki Hadimuljono saat peresmian Tol Manado-Bitung.
Menteri PUPR, Basuki Hadimuljono saat peresmian Tol Manado-Bitung. /Dok. Kemen PUPR/

PORTAL MAJALENGKA – Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat PUPR akan memulai pelelangan dini, untuk percepatan realisasi kegiatan infrastruktur Tahun Anggaran 2021.

Menteri PUPR Basuki Hadimuljono mengatakan, lelang dini dapat meningkatkan kualitas pembelanjaan anggaran pembangunan infrastruktur karena pekerjaan dapat dimulai lebih awal.

Untuk menjaga kepercayaan masyarakat dalam membelanjakan uang negara melalui berbagai proyek pembangunan infrastruktur, kualitas konstruksi akan selalu menjadi perhatian utama.

Baca Juga: Tiga Proyek Nasional Terancam Mangkrak

“Kontraktor atau penyedia jasa yang berkualitas otomatis akan banyak dicari oleh pengguna jasa,” kata Basuki dalam keterangan tertulis yang diterima di Jakarta, Kamis 8 Oktober 2020.

Pelelangan dini dimulai Oktober 2020 dengan total 501 jumlah paket yang siap dilelang, senilai Rp3,14 triliun sebagaimana terekam dalam sistem e-monitoring.

Seiring waktu jumlah paket yang akan dilelang dini akan terus bertambah.

Baca Juga: Aturan Baru, Membuka Peluang Perusahaan Konstruksi Jabar Mendapatkan Proyek PUPR

Dalam Rencana Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (RAPBN) Tahun 2021 yang telah disetujui Komisi V DPR RI, pagu anggaran Kementerian PUPR tahun2021 sebesar Rp149,81 triliun.

Halaman:

Editor: Ayi Abdullah

Sumber: Permenpan RB


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x