Selain Fokus Covid-19, DKI Waspada La Nina

- 4 Oktober 2020, 20:45 WIB
Waspada Iklim La Nina di Indonesia, BMKG Sebut Beberapa Wilayah Terkena
Waspada Iklim La Nina di Indonesia, BMKG Sebut Beberapa Wilayah Terkena /Pexels/

PORTAL MAJALENGKA – Pemprov DKI Jakarta tengah fokus menekan angka penyebaran Covid-19, melalui penerapan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB).

Namun Pemprov DKI juga tengah menyiapkan segala skema untuk menghadapi bencana musiman memasuki musim hujan sekaligus perubahan cuaca ekstrem La Nina.

Baca Juga: BMKG Ingatkan Cuaca Ekstrem, 3 Hari ke Depan Diprediksi Turun Hujan Lebat

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta meminta masyarakat, camat, dan lurah di wilayah Jakarta mewaspadai potensi bencana akibat La Nina.

“Kami mengimbau agar masyarakat dapat waspada dan menjaga diri dari hujan angin,” kata Plt Kepala Pelaksana BPBD DKI Jakarta, Sabdo Kurnianto.

Baca Juga: Ancaman Tsunami di Wilayah Selatan Jawa Hantui Masyarakat, Begini Tanggapan BMKG

Sabdo juga meminta OPD dan pemangku kepentingan daerah menyiagakan Pekerja Penanganan Sarana dan Prasarana Umum (PPSU), Satgas Banjir/Dinas SDA kecamatan.

“Masyarakat dapat menghubungi 112 apabila membutuhkan bantuan,” ujar Sabdo.

Berdasarkan keterangan tertulis dari Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) dijelaskan Sabdo, anomali iklim La Nina sedang berkembang hingga akhir September 2020.

Halaman:

Editor: Ayi Abdullah


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah