Sekjen DPR RI Telusuri Peretas Akun YouTube Gandeng Bareskrim dan BSSN

- 6 September 2023, 15:06 WIB
Tangkapan layar akun YouTube DPR RI setelah diambil alih hacker.
Tangkapan layar akun YouTube DPR RI setelah diambil alih hacker. /Tangkapan layar/

PORTAL MAJALENGKA - Sekretaris Jenderal (Sekjen) DPR RI Indra Iskandar membenarkan bahwa akun YouTube DPR RI terindikasi diretas oleh pihak yang tidak bertanggung jawab dengan mengunggah konten video judi daring. 

Indra mengatakan, pihaknya kini telah berkoordinasi dengan Bareskrim Polri dan Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) guna menelusuri peretas akun YouTube DPR RI yang mengunggah konten video judi daring tersebut.

"Sampai dengan pagi ini, dengan pihak Bareskrim maupun BSSN, kami sudah melakukan koordinasi-koordinasi dan sedang ditelusuri," kata Indra dalam pesan video yang diterima di Jakarta, Rabu dikutip Portal Majalengka dari Antara.

Baca Juga: Buka Masa Persidangan 2023-2024, Puan: DPR RI Telurkan 64 Undang-Undang Sejak 5 Tahun Lalu

Sejak Rabu pagi akun YouTube DPR RI tampil dengan unggahan beberapa video konten judi daring secara langsung (live). Kurang lebih ada empat video judi daring yang diunggah di akun YouTube DPR RI dengan tulisan berbahasa asing.

Tidak hanya konten video saja yang diunggah, bahkan foto profil saluran YouTube DPR RI itupun diganti gambar dengan tulisan "slot baris".

Indra juga menjelaskan bahwa akun YouTube DPR RI diketahui mulai di-hack oleh orang yang tidak bertanggung jawab sekitar pukul 5.30 (WIB).

Dalam hal ini Pusat Teknologi Informasi (Pustekinfo) selaku pihak IT internal Setje DPR RI telah secara mandiri melakukan upaya-upaya pemulihan manual terhadap akun YouTube DPR RI yang diretas itu.

"Sementara ini, dari pihak IT internal Setjen juga melakukan recovery manual melalui online dari sistem Google secara mandiri," ujar Indra.

Halaman:

Editor: Ayi Abdullah

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x