Pandemi Covid-19 Tidak Juga Usai, Erick Thohir Imbau Manfaatkan Vaksinasi dan Taat Prokes

- 20 Januari 2022, 19:45 WIB
Menteri BUMN, Erick Thohir mengaku lelah dengan ketidakpastian karena pandemi Covid-19 yang tak kunjung usai. Erick meminta masyarakat memanfaatkan vaksinasi dan taat prokes.
Menteri BUMN, Erick Thohir mengaku lelah dengan ketidakpastian karena pandemi Covid-19 yang tak kunjung usai. Erick meminta masyarakat memanfaatkan vaksinasi dan taat prokes. /Twitter.com/@erickthohir

PORTAL MAJALENGKA - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir turut angkat bicara terkait permasalahan pandemi Covid-19 di Indonesia yang tak kunjung berakhir.

Seperti yang diketahui, Covid-19 terdeteksi pertama kalinya di Wuhan China pada 2019 lalu. Sedangkan di Indonesia pertama kali terdeteksi pada awal Maret 2020.

Dalam kurun waktu 2 tahun ini, pandemi Covid-19 tak kunjung usai. Bahkan muncul beberapa varian, di antaranya yang terbaru bernama Omicron.

Baca Juga: Erick Thohir dan Pegawai BUMN Berhamburan Keluar dari Gedung Akibat Gempa Guncang Jakarta

Belum lama ini, Erick Thohir melalui cuitan akun Twitternya tampak menyoroti permasalahan pandemi Covid-19.

“Tahun telah berganti, namun pandemi belum juga berhenti,” kata Erick Thohir dikutip Portal Majalengka dari akun Twitter pribadinya @erickthohir, Kamis 20 Januari 2022.

Dalam cuitannya itu, Erick Thohir tampak lelah dengan kondisi ketidakpastian pandemi Covid-19.

Baca Juga: Jadwal Vaksinasi Covid-19 Booster di Kabupaten Karawang selama Januari 2022

Tetapi dia mengimbau untuk terus mencegah penyebaran Covid-19 dengan memanfaatkan vaksinasi dan menerapkan protokol kesehatan atau prokes.

Halaman:

Editor: Ayi Abdullah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x