Ini Penampakan Rumah Berbasis Metal Tahan Gempa Pertama di Majalengka, Harganya Terjangkau

- 23 Februari 2021, 17:00 WIB
Rumah murah permanen, dengan bahan material batako, semen pasir dan baja ringan beserta genting berbahan proof ini dihargai Rp50 juta-an. Menariknya rumah berbasis metal itu tahan gempa.
Rumah murah permanen, dengan bahan material batako, semen pasir dan baja ringan beserta genting berbahan proof ini dihargai Rp50 juta-an. Menariknya rumah berbasis metal itu tahan gempa. /Andra Adyatama/Portal Majalengka

PORTAL MAJALENGKA - Rumah murah permanen, dengan bahan material batako, semen pasir dan baja ringan beserta genting berbahan proof ini dihargai Rp50 juta-an. Selain terjangkau, menariknya rumah berbasis metal itu tahan gempa.

Proses pembuatan rumah berbasis metal tahan gempa itu pun tidak sampai memakan waktu satu bulan. Cukup lima hari sudah selesai dan siap ditempati.

Namun, proses lima hari untuk pembangunan rumah berbasis metal tahan gempa tersebut dikerjakan siang-malam oleh para pegawai yang sudah mengikuti pelatihan bersertifikat. Jika hujan atau cuaca tak mendukung, maka lima hari itu, kemungkinan bergeser. Tapi jika dihitung jam, kalkulasi lima hari itu tetap tercapai dengan 24 jam dikali lima hari.

Baca Juga: Pondok Pesantren Al-Mizan Bangun Aula Pertiwi Hj Sudjiatmi Notomihardjo, Ini Spiritnya

Sebagai contoh, rumah berukuran tipe 36 dengan luas tanah sekira 90 sampai 100 meter persegi itu, contohnya sudah ada di kompleks Pesantren Al-Mizan Ciborelang Kecamatan Jatiwangi Kabupaten Majalengka Jawa Barat. Rumah itu telah berdiri ‎dengan capaian konstruksi bangunan sudah hampir rampung.

Pegawai yang sedang menyelesaikan pembangunan rumah berbasis metal itu, mengatakan, jika cuaca cerah, maka lima hari kerja dapat selesai seratus persen.

“Ini hari ketiga. Dua hari lagi sudah siap dihuni,” ungkap pegawai yang sedang mengerjakan bagian atap rumah berbasis metal di halaman belakang Al-Mizan, Selasa, (23/2).

Baca Juga: Prabowo, Ganjar, Anies Duduki Tiga Nama Teratas Survei Calon Presiden

Sementara itu, pengasuh ponpes Al-Mizan, KH Maman Imanulhaq ‎mengatakan, rumah berbasis metal dengan biaya cukup murah, namun bersifat permanen tersebut, merupakan yang pertama di Majalengka.

Halaman:

Editor: Husain Ali


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x