Jangan Disepelekan, Berikut Beberapa Penyebab Ngorok saat Tidur dan Cara Mengatasinya

10 April 2023, 19:07 WIB
Ilustrasi. Jangan Disepelekan, Berikut Beberapa Penyebab Ngorok saat Tidur dan Cara Mengatasinya /Wavebreakmedia/Getty Images/iStockphoto

PORTAL MAJALENGKA - Jangan disepelekan, berikut beberapa penyebab ngorok atau mendengkur saat tidur dan cara mengatasinya.

Ngorok atau mendengkur merupakan suatu kondisi yang bisa terjadi akibat penyempitan atau penyumbatan dari saluran nafas saat tidur.

Perlu diketahui juga bahwa mengorok atau mendengkur saat tidur memiliki beragam penyebab, adapun yang paling sering dikarenakan posisi tidur. Biasanya mereka yang tidur dengan posisi terlentang itu akan mengalami risiko untuk mengorok atau mendengkur.

Baca Juga: MUDAH BANGET!! 4 Langkah Membikin Sambal Hijau Padang yang Nampol

Selain itu, kondisi mengorok atau mendengkur saat tidur bisa disebabkan oleh posisi leher yang tertekuk saat tidur, sehingga menyebabkan otot dari lidah jatuh ke dalam saluran pernafasan.

Selain itu, kondisi mengorok saat tidur juga bisa disebabkan karena berat badan yang berlebih. Oleh karena itu, bagi kamu yang memiliki berat badan yang berlebih haruslah waspada karena hal tersebut dapat memicu penyempitan atau bahkan penutupan saluran nafas saat tidur.

Penyebab lain mengorok atau mendengkur saat tidur bisa disebabkan karena kurangnya tidur atau kelelahan yang berlebih.

Baca Juga: Jadwal Imsakiyah Wilayah Majalengka, Indramayu dan Kuningan Hari Ke-19 Ramadhan 1444 H, Raih Ketenangan Hati

Selain itu, mengorok dapat disebabkan karena kondisi radang amandel atau radang tenggorokan sehingga terjadinya pembengkakan ke arah dalam. Hal itulah yang dapat menyebabkan kondisi penyempitan dan penyumbatan pada tenggorokan.

Pada mereka yang mengonsumsi alkohol dan merokok juga biasanya memiliki keluhan mengorok saat tidur.

Pasalnya, jika mengonsumsi alkohol 6 jam sebelum tidur akan menyebabkan pelemasan otot berlebihan, termasuk juga pelemasan otot lidah yang dapat menyebabkan penyempitan atau penyumbatan pada saluran nafas. Begitu pun merokok dapat menyebabkan iritasi pada tenggorokan.

Baca Juga: ZAKAT FITRAH: Rukun, Besaran Serta Ketentuan Lain Termasuk Waktu Pembayarannya

Untuk menangani mengorok atau mendengkur saat tidur, harus kita ketahui terlebih dahulu penyebab dari ngorok yang diderita itu.

Jika penyebab mengorok karena posisi tidur, maka yang paling utama adalah membenarkan posisi tidur yang sebelumnya salah. Kamu disarankan untuk tidur dengan posisi miring dan kondisi bantal yang sesuai.

Bagi yang mengorok karena berat badan yang berlebih, maka mereka disarankan untuk diet atau mengurangi berat badannya.

Bagi mereka yang mengorok karena kelelahan atau cape berlebihan, disarankan untuk tidak beraktivitas berlebihan karena itu akan menyebabkan mengorok berulang.

Sedangkan jika mendengkur karena radang tenggorokan atau masalah amandel, maka sebaiknya dilakukan konsultasi lebih lanjut sehingga bisa segera diobati.

Selain itu, bagi orang-orang yang suka mendengkur saat tidur disarankan untuk mengonsumsi air putih yang banyak agar tidak terjadi kekentalan atau perlengketan pada lendir pada tenggorokan.

Kamu juga disarankan menghindari konsumsi alkohol terutama 6 jam sebelum tidur dan berhenti merokok sehingga tidak terjadi lagi iritasi pada saluran nafas.

Itulah beberapa penyebab ngorok saat tidur dan cara mengatasinya yang dapat kamu coba lakukan.***

 

Editor: Muhammad Ayus

Sumber: YouTube

Tags

Terkini

Terpopuler