HAUL KYAI FUAD HASYIM, Karomah Sakti Sang Kyai dan Ilmu Laduni, Dikisahkan Santri Alumni Asal Majalengka

23 November 2022, 16:50 WIB
Tiga ulama pentolan Nahdhatul Ulama /Tangkapan Layar Akbar Chanel

PORTAL MAJALENGKA - Seorang alumni Pondok Pesantren Nadwatul Ummah Buntet Cirebon asal Majalengka, mengisahkan karomah sakti yang dimiliki oleh Kyai-nya semasa masih ada.

 

Jaerudin adalah salah satu santri alumni Pondok Buntet Pesantren Cirebon, yang kini bermukim di Majalengka.

 

Jaerudin, menceritakan bagaimana kisah dan karomah yang dimiliki sang kyai semasa masih hidup dan saat ia masih mondok di sana.

Baca Juga: HATI-HATI untuk Para Pengurus Masjid, Penipuan Merajalela, ini Kejadian di Majalengka

Berikut penuturan kisah perjalanan Kyai Fuad Hasyim yang diceritakan oleh Jaerudin Alumni Pondok Buntet Pesantren Cirebon.

 

Prof. Dr. KH. Muhammad Anis Fuad Hasyim atau Kyai Fuad Hasyim adalah Pengasuh Pondok Pesantren di mana Jaerudin mesantren di sana.

 

Kyai Fuad merupakan salah satu ulama kharismatik dari Buntet Pesantren Cirebon. Kyai Fuad bersahabat sangat dekat dengan Habib Luthfi Bin Yahya.

Baca Juga: PATUT DITIRU, Tiga Kampung Terkaya di Dunia, Seluruh Warga Hidup Sejahtera ada di Majalengka

Satu lagi yang menjadi sahabat dekat Kyai Fuad adalah KH. Abdurrahman Wahid atau Gus Dur semasa hidupnya.

 

Kedekatan KH. Fuad Hasyim dengan Habib Luthfi Bin Yahya dan juga Gus Dur ini, hingga banyak yang memberikan gelar kepada tiga ulama kharismatik ini dengan sebutan Tiga Serangkai.

 

KH. Fuad Hasyim dilahirkan pada tanggal 26 Juni 1941 M, di Buntet Pesantren, Desa Mertapada Kulon Kecamatan Astana Japura Cirebon.

Baca Juga: IDE BISNIS MODAL MINI UNTUNG MAXI, Pemuda Asal Majalengka Jadi Inspirasi

KH. Fuad Hasyim merupakan putra dari pasangan Ny. Hj Karimah dengan KH. Hayim Mansyur yang masih merupakan keturunan Syekh Syarif Hidayatullah Sunan Gunung Jati.

 

KH. Fuad Hasyim sendiri memiliki silsilah nasab keturunan ke-18 dari Syekh Syarif Hidayatullah Gunung Jati Cirebon.

 

Masa kecil KH. Fuad Hasyim mengikuti pendidikan Sekolah Rakyat (SR) atau Sekolah Dasar di masa sekarang.

Baca Juga: PIALA DUNIA QATAR 2022, Hasil Seluruh Pertandingan dan Top Skor Sementara

Bersamaan dengan pendidikan formal, KH. Fuad Hasyim kecil pun banyak belajar dan mengaji pada Kiai-kiai alim yang berada di Buntet Pesantren Cirebon.

 

Banyak fan-fan ilmu yang dipelajari KH. Fuad Hasyim dari para kiai Buntet seperti: KH. Mustahdi Abbas, KH. Chowi, KH. Ahmad Zahid, KH. Arsyad dan masih banyak lagi kiai-kiai yang sangat alim lainnya.

 

KH. Fuad Hasyim muda pun dikenal memiliki ilmu laduni, kecerdasan yang dimilikinya sangat luar biasa, bahkan ia sudah tahu lebih dahulu tentang ilmu sebelum diajarkan oleh guru-gurunya.

 

Setelah lulus SR, KH. Fuad Hasyim muda pergi menuntut ilmu di Pondok Pesantren Lasem yang diasuh oleh KH. Ma'sum Lasem, selama 13 bulan.

 

Karena ilmu laduni yang Kyai Fuad Hasyim miliki, ilmu-ilmu yang seharusnya dipelajari tahunan oleh santri biasa, oleh Kyai Fuad Hasyim mampu menguasainya hanya dalam hitungan bulan saja.

 

Pada tahun 1977, KH. Fuad Hasyim muda pun melaksanakan ibadah haji ke tanah suci Makkah Al Mukaromah.

 

KH. Fuad Hasyim yang seakan haus dengan ilmu, ia pun menyempatkan diri untuk belajar ilmu agama kepada para ulama yang berada di tanah suci Makkah.

 

Dr. Assayid Muhammad bin Alawy bin Abbas Al Hasany Al Maliky, dan Syekh Yusuf bin Isa Al Fadany Al Maliky merupakan beberapa ulama Makkah yang menjadi guru KH. Fuad Hasyim.

 

Dari kedua ulama besar di Makkah Al Mukaromah ini KH. Fuad Hasyim belajar ilmu Hadits dan juga ilmu tafsir di sana.

 

KH. Fuad Hasyim muda kemudian mengamalkan ilmunya dengan membuka Pondok Pesantren Nadwatul Ummah di Buntet Pesantren Cirebon.

 

Ratusan bahkan ribuan santri datang dan menuntut ilmu di Pondok Pesantren Nadwatul Ummah Buntet Pesantren Cirebon yang diasuh oleh KH. Fuad Hasyim.

 

Kyai Fuad Hasyim wafat pada Hari Senin tanggal 12 Juli 2004 dan di makamkan di pemakaman Gajah Ngambung Buntet Pesantren Cirebon.

 

Dan untuk mengenang wafatnya KH. Fuad Hasyim, setiap tahunnya diadakan Haul yang diadakan oleh putra-putranya.

 

Dan pada tahun 2022 ini rencananya akan diadakan pada tanggal 17 Desember 2022, dan dibuka untuk umum, sehingga seluruh masyarakat bisa hadir dalam acaran Haul Sang Kyai.

 

Itulah sosok KH. Fuad Hasyim yang diceritakan oleh Jaerudin, alumni Pondok Buntet Pesantren Cirebon.***

Editor: Rahman Prayitno Sodikin

Tags

Terkini

Terpopuler