Jelang Laga Persipura vs Persib Bandung, Robert Alberts dan Angel Alfredo Kurang Optimis Hadapi Pertandingan

18 Februari 2022, 11:15 WIB
Jelang Laga Persipura vs Persib, Robert Alberts dan Angel Alfredo Kurang Optimis Hadapi Pertandingan /Persib

PORTAL MAJALENGKA - Persib kembali akan bertanding melawan Persipura Jayapura, hari ini Jumat, 18 Februari 2022.

Tentunya dalam laga kali ini Persib akan mengincar kemenangan atas Persipura Jayapura.

Pertandingan Persipura Jayapura vs Persib merupakan laga pekan ke-26 BRI Liga1 Indonesia 2021/2022.

Baca Juga: Dikeluhkan Para Pembalap, Sirkuit Mandalika Bakal Diaspal Ulang, Ini Waktu Pelaksanaannya

Duel sengit antara Persipura vs Persib akan berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar,

Laga Persipura vs Persib Ini merupakan pertemuan kedua antara Pangeran Biru dan tim Mutiara Hitam musim ini, dimana pada laga pertama BRI Liga1 Indonesia, Persib berhasil menekuk Persipura dengan skor 3-0.

Robert Alberts sebagai Pelatih Persib dirinya mengaku hanya fokus untuk membawa Pangeran Biru kembali meraih kemenangan setelah di laga sebelumnya ditahan imbang PSIS Semarang tanpa gol.

Satu pernyataan mengejutkan dari Pelatih Persib Bandung Robert Alberts yang seolah tidak yakin anak asuhnya kembali membuat banyak gol pada laga ini, dengan mengatakan,

Baca Juga: Hasil Europa League: Barcelona Ditahan Imbang Napoli, Gol Ferran Torres Jaga Asa Barcelona

"Kami tidak akan pernah bisa memprediksi berapa skor di pertandingan besok karena semua skor yang selama ini terjadi di Liga pun merupakan hasil yang di luar ekspektasi. Apa yang telah terjadi di laga terakhir sudah tidak penting. Yang terpenting adalah pertandingan besok," tegas Robert.

Robert mengatakan, kemenangan di pertandingan melawan Persipura memiliki arti penting. Raihan tiga poin itu akan mendekatkan jarak Pangeran Biru dengan pemuncak klasemen yang saat ini diduduki Arema FC.

Persib Bandung saat ini menempati peringkat keempat dengan nilai 47 poin, hasil dari 14 kali menang, 5 imbang dan 5 kali kalah.

Baca Juga: Doddy Sudrajat Merasa Namanya Disalahgunakan Orang Tak Bertanggung Jawab Minta Donasi Rumah Gala Dibagi Dua

"Sebelumnya kami gagal mencetak gol meski sudah membuat begitu banyak peluang. Jadi, kami harus bisa mencetak gol di pertandingan besok, berapa jumlah golnya tidak penting, selama kami bisa meraih tiga poin. Kami masih punya keyakinan dan akan berjuang untuk menjadi juara," jelasnya.

Sama seperti Pelatih Persib, pelatih Persipura Jayapura juga memberikan pernyataan yang seperti kurang meyakinkan.

Pelatih Persipura Angel Alfredo Vera mengatakan persiapan tim mutiara hitam tidak berjalan dengan sesuai harapan.

Baca Juga: Beredar Tangkapan Layar Komentar Doddy Sudrajat Minta Rumah Gala Dibagi Dua, Kuasa Hukumnya Sebut Hoaks

Angel Alfredo merasa waktu persiapan yang sangat singkat tidak cukup ideal untuk menghadapi Pangeran Biru.

Laga terakhir Persipura sendiri terjadi saat melawan Barito Putera pada 14 Februari 2022 lalu.

"Persiapan kami mepet. Yang mau kami lakukan, tidak bisa semuanya bisa dilakukan, tapi kami harus tetap maksimal dengan waktu yang kami punya," ucap pelatih asal Argentina tersebut.

Baca Juga: Tampil di Hadapan Direktur IMF, Anies Baswedan Pamer Sukses Mengubah Transportasi Jakarta

Persipura pada laga terakhirnya harus mengakui keunggulan Laskar Antasari 0-3.

Skuad Mutiara Hitam berada di zona degradasi dengan bertengger di posisi ke-16 klasemen sementara Liga 1, dengan perolehan 22 poin sejauh ini.***

Editor: Andra Adyatama

Sumber: Persib.co.id

Tags

Terkini

Terpopuler