Keramat Para Wali: Kebaikan Abuya Dimyati Cilongok Mampu Luluhkan Hati Tiga Perampok

- 22 Juli 2022, 17:15 WIB
Abuya Dimyati Cilongok Banten meluluhkan hati perampok dengan keramat kewaliannya.
Abuya Dimyati Cilongok Banten meluluhkan hati perampok dengan keramat kewaliannya. /facebook/udin/

Orang zaman dulu di Banten biasanya menabung atau menitipkan uang naik haji kepada para ustadz atau kyai.

Baca Juga: Kisah Keramat Wali: Wali Ini Dituduh Pemabuk dab Pezina, Padahal Begini Aslinya

“Oh maaf sekali Abah nggak bisa memenuhi permintaan kalian. Soalnya ini bukan uang Abah tapi kalau punya Abah bisa berikan, tunggu ya,” jawab Abuya Dimyati.

“Sekali lagi maaf Abah Haji, kami justru enggak mau uang Abah Haji, kami maunya uang titipan orang-orang kaya itu. Dengan menyesal sekali kalau Abah Haji tidak mau kasih, terpaksa kami pakai jalan kekerasan,” kata perampok sambil ketiganya itu meletakkan golok di atas meja.

“Oh kalau begitu ya sudah, tunggu sebentar ya,” ujar Abuya Dimyati. Tidak lama kemudian keluarlah Abuya Dimyati sambil membawa koper kulit besar zaman dulu

“Karena kalian memaksa nih ambil semoga bermanfaat, mohon tolong dihitung dulu karena Abah belum menghitungnya,” kata Abuya Dimyati.

“Baik Abah Haji,” ujar perampok itu. Lalu ketiga perampok ini mulai menghitung uang tersebut, sedangkan Abuya Dimyati lalu masuk ke dalam kamar.

Baca Juga: Tancapkan Tongkat, Sunan Giri Mampu Membuat Telaga Pegat untuk Warga Gresik: Karomah Walisongo

Mulailah ketiga orang ini menghitung dengan asyiknya, sambil tertawa-tertawa.

Beberapa saat kemudian Abuya Dimyati muncul lagi memberitahu mau ke masjid sholat subuh dan mengajar ngaji.

Halaman:

Editor: Ayi Abdullah

Sumber: Youtube Keramat Wali


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x