CANTIK DAN BERSUARA MERDU, Inilah 6 Penyanyi Dangdut Asal Sukabumi

- 26 Januari 2023, 22:19 WIB
CANTIK DAN BERSUARA MERDU, Inilah 6 Penyanyi Dangdut Asal Sukabumi
CANTIK DAN BERSUARA MERDU, Inilah 6 Penyanyi Dangdut Asal Sukabumi / tangkapan layar channel YouTube Pelangi Records

PORTAL MAJALENGKA - Sukabumi merupakan wilayah yang berdekatan dengan Cianjur. Dari sana banyak lahir artis dangdut bersuara merdu. 

Wilayah Sukabumi membentang sampai ke ujung selatan pulau Jawa dan berbatasan langsung dengan Samudera Hindia.

Sukabumi yang merupakan bagian dari wilayah Jawa Barat menggunakan bahasa Sunda sebagai bahasa sehari-hari.

Baca Juga: Berbagi Cara agar Channa Stewartii Berwarna Biru Cerah

Seperti halnya daerah lain, warga Sukabumi juga aktif dalam berkesenian, terbukti dengan munculnya pelaku seni asal Sukabumi.

Pelaku seni yang dimaksud seperti, aktor atau aktris, musisi seperti band atau penyanyi dangdut.

Berikut penyanyi dangdut wanita yang berasal dari Sukabumi dan sukses dengan karirnya.

Baca Juga: SALUT! Jajanan Khas Sukabumi Ditetapkan Sebagai Warisan Budaya Tak Benda

1. Amour Meyriska Morita

Album dangdut remix yang memiliki judul The house ini rupanya laris manis karena dapat mengambil hati pecinta dangdut Indonesia.

Amor merupakan kelahiran Sukabumi, 14 Juni 1987 silam dan ia mulai dikenal masyarakat Indonesia pecinta dangdut lewat singlenya yang berjudul Bangun bangun.

2. Ratu Jelita

Wanita kelahiran Sukabumi pada 2003 ini merupakan jebolan dari ajang pencarian bakat yang diselenggarakan Indosiar yakni KDI.

Wanita yang selalu menggunakan hijab ini ikut audisi KDI pada tahun 2020 dan aktif sebagai tiktoker.

Baca Juga: Kartu Prakerja Gelombang 48 Segera Dibuka? Siapkan diri dan berikut ini Link, Syarat dan Cara Pendaftarannya

3. Selfi Nafilah

Mantan istri dari rapper Iwa K ini merupakan pedangdut dan jebolan dari KDI pada tahun 2004.

Prestasi lain dari Selfi adalah pernah menjuarai kontes dangdut se-Jawa Barat dan masih eksis hingga kini.

Selfi diketahui lahir di Sukabumi, 12 April 1985 dan juga sempat membintangi beberapa sinetron dan presenter.

4. Balena

Dahulu nama panggung Balena adalah Lena Permatasari yang mengawali karir sebagai pedangdut dari panggung ke panggung.

Pedangdut cantik ini merupakan kelahiran Sukabumi, 27 mei 1987 dan sudah menggeluti bidang tarik suara sejak masih duduk di bangku SMP.

Pelantun lagu 'Baper' ini berhasil tergabung dalam sebuah perusahan rekaman Indonesia yakni Nagaswara.

Selain itu, dikabarkan Balena juga tengah merintis bisnis skincare sebagai usaha sampingannya selain menjadi penyanyi dangdut.

5. Bella Nova

Wanita cantik dan masih muda ini memiliki nama asli Bella Rosdiana dan lahir di Sukabumi, 23 November 1996.

Pelantun lagu 'Aku Cape Yank' ini sukses berkarir menjadi penyanyi dangdut, bahkan ia kerap membintangi beberapa serial FTV.

6. Amela Hilton

Wanita cantik penggemar berat Paris Hilton ini memiliki nama asli Amela Agustina.

Itulah mengapa nama panggung yang ia miliki menyematkan nama belakang idolanya yakni Paris Hilton.

Ia lahir di Sukabumi, 5 Agustus 1991 dan sempat tergabung dalam grup vokal dangdut bernama The Ngesot.

Selain berkarir sebagai penyanyi dangdut ia juga diketahui sempat membintangi sinetron Tukang Bubur Naik Haji.

Itulah sekelumit tentang 6 penyanyi dangdut yang berasal dari Sukabumi dan miliki prestasi yang patut diacungi jempol.***

Editor: Muhammad Ayus

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x